Forum Ibu Hamil dan Kehamilan Daftar di IbuHamil.com untuk ikutan diskusi seputar kehamilan

  Forum Ibu Hamil dan Kehamilan > Misc Stuff > Ngobrol Apa Saja

Selamat datang di IbuHamil.com, sebuah forum seputar kehamilan. Untuk bertanya atau diskusi dengan bumil lain, silakan bergabung dengan komunitas kami.
  #1  
Old
KellyK...   TS 
 
Posts: 33
Default Alasan Anak Suka Berkata Kasar dan 5 Cara Mengatasinya

Hello Moms,

Mengapa anak balita suka berkata kasar? Benarkah itu pengaruh lingkungan?

Anak sering bereksperimen dengan kata-kata dan sangat ingin tahu bagaimana orang dewasa akan bereaksi. Hampir semua anak penah mengatakan atau mengekpresikan kata kasar.

Alasan mereka berkata kasar adalah mencari perhatian orang tua, merasa senang atau bangga melihat reakasi kaget dan perasaan tidak nyaman orang dewasa atas perilakunya, serta pengaruh lingkungan. Perilaku ini bisa dicegah dengan memberi contoh berbahasa yang baik. Anak belajar dari orang tua, sebagai orang dewasa pertama di sekitarnya.

Berikut beberapa hal yang bisa dilakukan oleh orang tua ketika anak berkata kasar:
1. Abaikan, sehingga anak tidak punya alasan mengulanginya.
2. Jangan meneriakinya ketika ia mengatakan hal tersebut.
3. Daripada menujukan reaksi kaget atau terganggu, tetaplah tenang dan lebih baik tanyakan ”apa yang tadi kamu katakan dan apakah artinya?”
4. Mencoba berempati pada situasi hati anak, misalnya katakan “kelihatannya kamu kesal ya?”
5. Katakan terus terang keberatan Anda, misalnya ”mama tahu kamu kesal, tapi tidak harus mengatakan hal itu” Kemudian jelaskan aturan berbahasa di rumah.

Jika anak terus menggunakan kata-kata kasar, baru berikan konsekuensi sesuai pertimbangan Moms.


Thank you,
Toothsie.com
 
  #2  
Old
mamany...
 
Posts: 509
 
soal kata2 emang lingkungan yg paling berpengaruh.. pdahal anak akan selalu ingat kata2 baru..
 
  #3  
Old
KellyK...   TS 
 
Posts: 33
 
Betul mom!
sama2 kita harus jaga anak luar dalam ya hehhehee
 
  #4  
Old
Bunda ...
 
Posts: 2,215
 
Ga bs dihindari anak berkata kasar, krn mmg sekelilingnya sdh bnyk anak yg berkata ksar.

Kalo yg ortu sy lakukan dlu jk sy berkata kasar mmg bnr di abaikan...ga di nasehatin..smpai suatu saat saya mengadu "Ibuuu, aku td main sm siti, trus si siti ngatain aku gendut...aku dikatain kayak gajah bulet, jelek.." si ibu sy pun ngmg "oiya? enak ngga dikatain gitu? " sypun menggeleng, ibu sy pun ngmg " yaudah, km jgn jg suka ngatain org yah, biar ga dibalas sm tmn kamu!"

semenjak itu sy ga prnh ngatain org smpai usia kuliah...wkwkw, habis kuliah sy kmbali mengatakan org...hahaha

apalagi klo ada pengendara motor belok kanan tap kasih sen kiri...bakalan sy katain tuh org sm lempar pake koin...
 
Silakan daftar untuk menulis pesan :-)


Topik yang mirip
Thread Thread Starter Forum Replies Post Terakhir
3 Cara Mengatasi Anak Berkata Kasar -- Ngobrol Apa Saja 1
Kaki ku bengkak bun.... gmn cara mengatasinya?? -- Diskusi Umum 19
Kaki anak terkilir saat main, gimana cara mengatasinya? -- Ngobrol Apa Saja 1
masalah pada sperma dan cara mengatasinya -- Diskusi Umum 9
Alasan Anak Suka Berkata Kasar dan 5 Cara Mengatasinya -- Diskusi Umum 0


Zona waktu GMT +7. Waktu saat ini adalah 13:47.


IbuHamil.com - Forum Informasi Kehamilan
Forum diskusi kehamilan dan komunitas ibu hamil terbesar di Indonesia
© 2024 IbuHamil.com