Forum Ibu Hamil dan Kehamilan Daftar di IbuHamil.com untuk ikutan diskusi seputar kehamilan

  Forum Ibu Hamil dan Kehamilan > Misc Stuff > Ngobrol Apa Saja

Selamat datang di IbuHamil.com, sebuah forum seputar kehamilan. Untuk bertanya atau diskusi dengan bumil lain, silakan bergabung dengan komunitas kami.
  #1  
Old
wahyuf...   TS 
 
Location: jember
Posts: 102
Default 11 Vitamin Penting untuk Ibu Hamil

Saat hamil, banyak yang menasehati Anda untuk mengonsumsi vitamin yang cukup agar kehamilan sehat dan tumbuh kembang janin optimal. Dari mana asalnya dan apa gunanya? Lanjutkan membaca.

Vitamin A, 3 porsi per hari. Ada di wortel, sayuran hijau dan kuning, minyak ikan, margarin, minyak goreng, kuning telur dan susu. Gunanya meningkatkan daya tahan tubuh ibu, baik untuk penglihatan, menjaga kulit tetap sehat selama hamil, agar gigi tidak bermasalah sepanjang kehamilan, membuat rambut indah dan tidak mudah rontok, menguatkan kuku agar tidak gampang patah.
Vitamin B1. Ada di gandum, kacang-kacangan, hati, ragi, atau yeast. Berguna membantu proses pencernaan, menjaga kesehatan lambung dan usus, meminimalkan mual muntah dan kembung, juga menyiapkan produksi ASI.
Vitamin B2. Ada di gandum, ragi, susu, telur, hati, sayuran hijau. Gunanya membantu mengurai makanan, mencegah gangguan mata dan kulit, penting untuk pertumbuhan embrio di minggu pertama.
Vitamin B3. Ada di gandum, ragi, susu, telur, hati, sayuran hijau, kacang tanah. Gunanya mengurangi mual dan muntah saat morning sickness, mencegah perdarahan dan infeksi gusi juga membentuk sel otak janin.
Vitamin B5. Ada di hati, telur, keju, kacang tanah. Gunanya untuk reproduksi dan memelihara sel darah merah.
Vitamin B6. Ada di gandum, ragi, hati, pepaya, kentang, jamur, pisang, sayuran kering, sirup tebu. Gunanya membantu mencerna lemak dan asam lemak dan meningkatkan kekebalan tubuh.
Vitamin B12. Ada di gandum, ragi, hati, ikan, susu, kacang kedelai. Gunanya membentuk sel darah merah dan sistem saraf pusat janin.
Vitamin C, 2 porsi per hari. Ada di jeruk, buah segar, sayuran merah, kuning dan hijau. Gunanya membantu melawan infeksi, membentuk plasenta kuat, penawar racun, penyembuh luka dan infeksi dan membantu penyerapan zat besi di usus.
Vitamin D. Ada di susu yang diperkaya, minyak ikan, ikan berlemak, telur, kuning telur, mentega. Gunanya membantu penyerapan kalsium di usus dan masuknya kalsium dari darah dan jaringan ke sel-sel tulang untuk menguatkan tulang.
Vitamin E. Ada di gandum dan tauge. Gunanya menjaga keutuhan dinding sel, melindungi beberapa jenis asam lemak.
Vitamin K. Ada di sayuran hijau dan dibentuk di tubuh dari kuman di usus. Gunanya membantu proses pembentukan darah.

Panduan Cara Cepat Hamil => Buku Panduan Lengkap Agar Cepat Hamil

Sumber : :: 11 Vitamin Penting untuk Ibu Hamil :: Gizi & Kesehatan :: Artikel :: Ayahbunda ::
 
Thread lain yang berhubungan:
Silakan daftar untuk menulis pesan :-)


Topik yang mirip
Thread Thread Starter Forum Replies Post Terakhir
Makanan dan vitamin yg penting untuk merencanakan kehamilan -- Diskusi Umum 10
6 vitamin penting untuk ibu hamil -- Diskusi Umum 12
penting bangeeett kah vitamin buat ibu hamil?? -- Diskusi Umum 19
Penting: TM3 PeRLu Kalsium dan vitamin -- Diskusi Umum 23
6 Vitamin Penting Untuk Ibu Hamil -- Area Promosi 0


Zona waktu GMT +7. Waktu saat ini adalah 14:15.


IbuHamil.com - Forum Informasi Kehamilan
Forum diskusi kehamilan dan komunitas ibu hamil terbesar di Indonesia
© 2024 IbuHamil.com