Forum Ibu Hamil dan Kehamilan Daftar di IbuHamil.com untuk ikutan diskusi seputar kehamilan

  Forum Ibu Hamil dan Kehamilan > Misc Stuff > Ngobrol Apa Saja

Selamat datang di IbuHamil.com, sebuah forum seputar kehamilan. Untuk bertanya atau diskusi dengan bumil lain, silakan bergabung dengan komunitas kami.
  #1  
Old
Carlis...   TS 
 
Location: Bali
Posts: 117
Default Tips Memilih Warna Untuk Kamar Bayi

Dalam minggu ini, anda mungkin sedang berpikir untuk mulai merancang dekorasi kamar bayi. Tentu, pemilihan warna menjadi hal terpenting sesuai dengan tema yang sudah dipilih. Ini memang masalah selera, tapi ada baiknya anda tau warna apa saja yang layak dipertimbangkan.

Biru

Warna ini selalu identik dengan bayi laki-laki dan menjadi simbol sifat tenang, mudah bergaul dan bijaksana. Untuk dekorasi kamar, pilihlah warna biru cerah (biru muda) agar tampak segar dan menarik. Untuk menambah ceria suasana, tambahkan wallpaper yang bertema khas dunia anak, seperti olahraga, hewan, dsb.

Merah Muda

Warna merah muda atau pink kerap kali diidentikkan dengan segala sesuatu yang feminin. Dan warna ini memang sangat direkomendasikan untuk bayi perempuan karena melambangkan kelembutan sekaligus jiwa yang selalu bersemangat. Wallpaper motif bunga atau tokoh dari negeri dongeng bisa menjadi pilihan terbaik.

Netral

Bila kedua warna diatas dirasa kurang pas, warna bernuansa netral adalah alternatif yang patut dicoba. Ada banyak pilihan yang bisa diaplikasikan, seperti coklat muda, krem, abu-abu dan kuning muda. Opsi ini sangat sesuai bila anda mempunyai anak kembar laki-laki dan perempuan atau memang sengaja tidak ingin repot mendekor ulang jika suatu saat menambah momongan lagi dengan jenis kelamin yang berbeda dari kakaknya.

Hijau

Memilih warna hijau untuk kamar anak, why not? Warna yang satu ini memberikan kesan segar, sehat dan ceria. Hijau juga terbilang gampang dipadukan dengan warna lain. Warna hijau untuk kamar bayi juga dipercaya bisa membantu bayi tidur nyenyak.

Putih

Memilih warna putih untuk kamar bayi mungkin terbilang kurang rame atau kurang heboh bagi sebagian orang, padahal warna yang satu ini menawarkan sangat dianjurkan untuk kamar bayi yang tidak terlalu luas. Sehingga kamar tersebut tampak lebih lapang. Putih bisa dikategorikan sebagai salah satu warna netral dan mudah dipadukan dengan warna lain.

SUMBER

Kalo Bunda sendiri suka warna yang mana?


 
Jual Teether Untuk Bayi Tumbuh Gigi Dengan Desain Unik Berupa Gelang, Kalung dan Pendant Untuk Dipakai Bunda
  #2  
Old
Chelss...
 
Posts: 12
Red face Apa adanya dulu

Sebenarnya perasaan aku pas hamil 3 bulan pertama, anak ini akan cowo. Aku ngerasa dalam hati cowo bgt ga tahu kenapa, dan kebetulan kamar bayi yg di rumah kita skrg ini biru semuaaa. Atap pun biru dongker n tembok biru baby.. TApi habis check gender, katanya 100% cewe! hahahaaa berarti perasaanku ga benar yaaa,, sudahlahhh., aku senang skali! Tapi kamar bayi udah bagus dan biru.. Ga mau cat lagi,, hmmm da border binatang laut, jadi aku akan bikin themanya ocean aja, kan bisa unisex, ada ikan, ada gambar2 salmon, whale, dll. jadi ocean room yg biru buat bayi cewe, its ok!Gonna be cute. Anyways aku ga berfikir emang semua buat cewe harus pink n semua buat cowo harus blue! Ntar keranjang buat dia tidur akan aku cari yg kuning! Oh yaa,, di kolam bayiku di facebook banyak dekorasi buat kamar bayi, ada kolam renang yg kecil2, and bordir buat tembok kamar bayi, baju yg lucu, aku akan beli baby crib yg bisa getar, main music, n bisa dorong dari kamarku ke kamar bayi cause ada roda! Happy sexorating n prepare for the baby!
 
  #3  
Old
Madici...
 
Posts: 35
 
contoh kamarnya yang kayak gini yah bunda?

Replying to:

source photo
 
  #4  
Old
MamaKi...
Non-aktif
 
Posts: 627
 
wah kamar bayinya keren yah mba madici.
 
  #5  
Old
hafi...
 
Posts: 352
 
aku niatnya pengen cat warna hijau di tambah wallpaper caropy..banyangaku luchu bgt, mudah2an sebulan lagi jadi rumahnya... Aminnnn ya Robbb
 
  #6  
Old
Grya...
 
Posts: 2
Default Trend warna

Untuk bayi yang lahir tahun 2016 ini sedang trend warna biru dan putih, sesuai dengan peruntungan tahun shio monyet api

---------- Post added at 14:52 ---------- Previous post was at 14:50 ----------

Lengkapnya ada di sini Mengubah Mood Ruang Sesuai Peruntungan Tahun Shio Monyet Api
 
Silakan daftar untuk menulis pesan :-)

Tags
bayi laki-laki, bayi perempuan, dekorasi kamar bayi, kamar bayi, warna kamar bayi


Topik yang mirip
Thread Thread Starter Forum Replies Post Terakhir
[Kehamilan] Tips Memilih Pakaian Hamil -- Diskusi Umum 2
[kehamilan] Tips Memilih Bra untuk Ibu Hamil -- Diskusi Umum 1
Sticker dinding buat kamar bayi -- Diskusi Umum 1
Tips memilih camilan saat hamil -- Diskusi Umum 1
Wall Sticker Untuk Kamar Debay -- Area Promosi 1


Zona waktu GMT +7. Waktu saat ini adalah 07:38.


IbuHamil.com - Forum Informasi Kehamilan
Forum diskusi kehamilan dan komunitas ibu hamil terbesar di Indonesia
© 2024 IbuHamil.com