Memang biasanya kulit berminyaklah yang lebih rentan terhadap jerawat. Namun sayangnya, tidak ada jenis kulit yang aman dari serangan jerawat. Penyebab lain selain produksi minyak berlebih seperti salah memilih produk Cream Pemutih, bakteri, serta stres dapat menyebabkan jerawat pada kulit kering.
Kesalahan memilih perawatan wajah berjerawat, misalnya memakai obat jerawat dengan formula khusus wajah berminyak pada kulit kering, akan menyebabkan kulit makin kering. Berikut ini adalah beberapa tips untuk mengatasi jerawat pada jenis kulit wajah kering.
Gunakan Pembersih Wajah yang Tepat
Membersihkan wajah adalah hal yang penting bagi perawatan wajah berjerawat. Dengan wajah yang bersih, maka perawatan jerawat akan lebih efektif. Jadi, memilih produk pembersih wajah yang cocok dengan jenis kulit juga penting. Apalagi untuk mengatasi jerawat. Untuk jenis kulit kering, Minasan pastinya tidak ingin membuat kulit makin kering.
Biasanya, cleanser wajah tanpa busa atau cream cleanser tidak membuat kulit kering dibandingkan foaming cleanser. Selain itu, perhatikan pula bagaimana kondisi kulit setelah dibersihkan dengan cleanser tersebut. Jika terasa terlalu kering atau gatal, itu menunjukkan kalau produk tersebut tidak cocok dengan Minasan. Jangan juga terlalu sering mencuci muka karena akan mengurangi minyak alami di wajah.
Gunakan Produk Perawatan Jerawat yang Sesuai
Biasanya perawatan wajah berjerawat akan membuat kulit menjadi kering. Hal tersebut pastinya menyebalkan bagi Minasan yang memiliki kulit yang sudah kering karena akan memperburuk keadaan kulit. Oleh sebab itu, memilih perawatan wajah berjerawat sesuai dengan kulit kering perlu dilakukan dengan hati-hati.
Salah satu kandungan dalam produk yang biasa ada pada perawatan wajah berjerawat, yaitu asam salisilat. Untuk beberapa orang, asam salisilat akan membuat kulit menjadi lebih kering. Hal tersebut dikarenakan asam salisilat bekerja mengikis lapisan kulit atas untuk membantu pori-pori tidak tersumbat lagi. Begitu juga dengan menggunakan pengobatan yang mengandung benzoil peroksida. Kandungan tersebut dapat mengurangi jerawat dengan membantu membunuh bakteri yang menyebabkan jerawat tersebut.
Namun, hampir sama masalahnya dengan asam salisilat, benzoil peroksida akan menyebabkan kulit menjadi kering, gatal, dan kulit kemerahan. Namun, bukan berarti pemilik kulit kering tidak dapat menggunakan produk-produk tersebut. Misalnya, alternatif lain, dapat memilih produk water-based dengan kandungan benzoil peroksida yang lebih rendah. Ada pula produk yang khusus mengatasi jerawat untuk kulit kering.
Gunakan dulu beberapa hari sekali kemudian secara bertahap lakukan setiap hari. Dengan kata lain, biarkan kulit menyesuaikan diri dulu. Yang paling penting adalah mengikuti petunjuk yang tertera atau yang dianjurkan dokter. Jangan menggunakan produk secara berlebihan atau terlalu sering dari yang ditentukan.
Jangan Lupa Gunakan Moisturizer
Kebiasaan menggunakan moisturizer akan membantu mengurangi keringnya kulit. Dengan begitu, akan membantu perawatan wajah berjerawat. Gunakan produk moisturizer yang noncomedogenic serta bebas minyak. Gunakan moisturizer dua kali sehari atau lebih jika perlu dan pakai juga setiap kali selesai mencuci muka.
Dapat pula menggunakan moisturizer bersamaan dengan produk perawatan jerawat. Jadi, gunakan moisturizer dahulu sebelum menggunakan produk perawatan jerawat. Agar lebih maksimal, tambahkan pelembab dari dalam, seperti buah, sayur, dan tentunya air putih.
Perhatikan Pula Produk-Produk Lain
Jika jerawat juga merambah di bagian tubuh lain, pastikan body lotion Minasan bebas minyak juga. Jangan lupakan produk kecantikan Minasan. Gunakan foundation yang ringan dan bebas minyak. Begitu pula dengan eyeliner ataupun eyeshadow. Jangan lupa menggunakan tabir surya walaupun cuaca berawan.
Tabir surya penting untuk merawat kulit jenis apapun. Sama dengan produk pelembap yang dipakai, sebisa mungkin gunakan tabir surya yang noncomedogenic. Dengan memilih produk perawatan kulit serta produk perawatan jerawat dengan baik, akan dapat membantu mengurangi jerawat. Sangat penting menggunakan perawatan yang cocok dengan kulit. Jika memang kondisi kulit kering beserta jerawat tersebut membuat Minasan khawatir, ada baiknya jika menghubungi dokter untuk menyembuhkannya.