Forum Ibu Hamil dan Kehamilan Daftar di IbuHamil.com untuk ikutan diskusi seputar kehamilan

  Forum Ibu Hamil dan Kehamilan > Misc Stuff > Ngobrol Apa Saja

Selamat datang di IbuHamil.com, sebuah forum seputar kehamilan. Untuk bertanya atau diskusi dengan bumil lain, silakan bergabung dengan komunitas kami.
  #1  
Old
Bunda ...   TS 
 
Posts: 525
Default Bolehkah menyusui saat sedang hamil? (Penting untuk diketahui)

Di forum ini saya banyak sekali membaca bunda yang hamil kembali dalam jarak waktu yang dekat dengan kehamilan sebelumnya, sehingga saat hamil kembali bunda sedang dalam kondisi menyusui. Nah, kebtulan banget nemu artikel ini. Lagi2 copas dari web sebelah...mudah2an bermanfaat untuk bunda yang sedang hamil tapi menyusui juga.

Anda tidak perlu khawatir, pada dasarnya Anda tetap dapat meneruskan pemberian ASI pada anak disaat sedang hamil. Yang terpenting adalah asupan nutrisi dan energi yang masuk dan keluar dapat seimbang.
ASI adalah sebuah cairan tanpa tanding ciptaan Allah yang memenuhi kebutuhan gizi bayi dan melindunginya dalam melawan kemungkinan serangan penyakit.
Keseimbangan zat-zat gizi dalam air susu ibu berada pada tingkat terbaik dan air susunya memiliki bentuk paling baik bagi tubuh bayi. Pada saat yang sama ASI juga sangat kaya akan sari-sari makanan yang mempercepat pertumbuhan sel-sel otak dan perkembangan sistem saraf. American Academy of Pediatrics sendiri merekomendasikan pemberian ASI minimal sampai usia anak 1 tahun.

Inilah beberapa kondisi dan persyaratan yang diperlukan bagi wanita hamil untuk dapat menyusui:

Anda dapat menyusui anak saat hamil hanya jika:
Kehamilan Anda dinyatakan aman dan sehat oleh dokter

Anak Anda masih dibawah usia 6 bulan. Jika tidak ada hambatan, hendaknya memang Anda tetap menyusui jika anak Anda masih dibawah usia 6 bulan, karena ASI merupakan asupan nutrisi utama dan yang paling dianjurkan pada anak dibawah usia 6 bulan.

Anda dianjurkan untuk tidak menyusui saat hamil hanya jika:
Anda mempunyai riwayat melahirkan prematur.

Anda mempunyai riwayat keguguran. Pada saat menyusui, tubuh akan memproduksi hormone oksitosin yang dapat membuat jaringan payudara berkontraksi dan mengeluarkan ASI (reflex ejeksi ASI) sehingga dapat membuat produksi ASI semakin meningkat, namun adanya hormon oksitosin di masa kehamilan dapat juga membuat kontraksi ringan pada uterus (Rahim) akan tetapi hal ini tidak menyebabkan kehamilan prematur karena jumlah hormone oksitosin yang dihasilkan tidak dalam jumlah banyak.
Namun jika memang Anda mempunyai riwayat keguguran dan ingin tetap menyusui anak Anda hendaknya melakukan konsultasi lebih lanjut dengan dokter spesialis kebidanan dan kandungan Anda.

Anda memiliki kehamilan kembar

Berikut hal-hal yang perlu Anda perhatikan seperti:
Pastikan Anda mengkonsumsi makanan yang memiliki kandungan nutrisi yang bergizi dan seimbang. Terutama yang memiliki kandungan karbohidrat, protein, lemak, sayur dan buah. Karena memasuki usia kehamilan trimester
kedua, kandungan ASI didalam tubuh memiliki kualitas dan kuantitas yang mulai berbeda, sehingga untuk memenuhi kebutuhan gizi janin hendaknya Anda selalu memenuhi kebutuhan nutrisi Anda setiap harinya.

Yang harus Anda penuhi adalah kebutuhan 650 kalori per hari jika anak yang masih menyusui berusia dibawah 6 bulan, namun jika anak tersebut sudah memasuki masa MPASI kalori yang Anda harus penuhi sekitar 500 kalori perhari. Jika sudah memasuki trimester kedua tambah asupan lagi sebanyak 350 kalori dan 450 kalori pada trimester ketiga.

Banyak minum air putih, minimal 8 gelas perhari.

Pada awal kehamilan, ibu mengalami keluhan seperti rasa sensitif di daerah putting yang berakibat nyeri saat melakukan proses menyusui, hal ini disebabkan oleh perubahan hormon yang terjadi selama kehamilan.
Pada saat memasuki usia kehamilan 16-20 minggu, kandungan ASI akan mengandung kolostrum, kolostrum diproduksi untuk persiapan bayi yang masih didalam kandungan pada minggu pertama kelahirannya, karena mengandung kaya nutrisi. Anak Anda yang sedang menyusui akan menyadari perbedaan rasa karena hal ini, tidak sedikit anak akan dengan sendirinya berhenti atau mungkin saja anak tidak merasakan perubahan dan tetap menyusu. Anda tidak perlu khawatir kolostrum akan habis saat proses melahirkan nantinya, tubuh akan terus memproduksi kolostrum sampai bayi dilahirkan.

Seiring dengan pertambahan usia kehamilan, produksi dari ASI juga menurun. Hal ini juga bisa menjadi faktor anak Anda yang sedang menyusu untuk berhenti atas kemauannya sendiri.

Dengan begitu banyaknya penjelasan di atas, diharapkan dapat memberikan informasi yang cukup untuk dapat Anda pertimbangkan, karena sejatinya yang dapat mengetahui kesiapan apakah Anda dapat menyusui saat hamil adalah Anda sendiri. Dan tidak lupa untuk berdiskusi dengan suami dan mengkonsultasikan dengan dokter Anda

Nah, semoga bermanfaat ya bunda..
 
Thread lain yang berhubungan:
You're the best blessing that I ever got
  #2  
Old
Kikin ...
 
Location: di mana-mana lah
Posts: 317
 
Up
Up
Up
Nice info bund
 
Anindita Keisha Zahra

Aninditi Elmira Shanum
  #3  
Old
rikha ...
 
Posts: 4,391
 
Bunda Nessa ini selalu menyampaikan info2 yg bermanfaat ya lanjutkan bunda
 
  #4  
Old
Bunda ...   TS 
 
Posts: 525
 
Replying to: View Post
Up
Up
Up
Nice info bund
makasi bund...

---------- Post added at 13:04 ---------- Previous post was at 12:57 ----------

Replying to: View Post
Bunda Nessa ini selalu menyampaikan info2 yg bermanfaat ya lanjutkan bunda
alhamdulillah bund...lanjutkan #mirip kampanye
daripada baca TS ga jelas bund..hehehe
 
You're the best blessing that I ever got
  #5  
Old
Alessa...
 
Location: yogyakarta
Posts: 125
 
terima kasih bunda untuk berbaginya, saat bermanfaat

saya tambahin sedikit info juga ya bund :
Selain itu ada beberapa hal yang harus diperhatikan dan mungkin terjadi pada ibu yang menyusui ketika hamil:
  1. Ketika memasuki kehamilan trimester kedua, ada kemungkinan terjadi penurunan produksi ASI. Hal ini wajar karena ASI matang dalam payudara bertahap berubah menjadi kolostrum. Silakan tetap menyusui jika si kakak masih mau. Karena ada kalanya perubahan ini membuat si kakak tidak mau lagi menyusu.
  2. Banyak mitos yang menyebutkan bahwa kalau tetap menyusui si kakak, maka si adik tidak akan mendapatkan kolostrum karena sudah dihabiskan oleh si kakak. Jangan khawatir, si adik akan tetap medapatkan kolostrum yang nanti diperlukannya setelah dia lahir. ASI yang keluar saat hamil komposisinya berbeda dengan kolostrum. Kolostrum yang sebenarnya akan keluar segera setelah si adik lahir. Pastikan bahwa ibu dan si adik menjalani proses IMD (Inisasi Menyusu Dini) yang benar untuk menunjang sukses menyusui.


semangat ngASI ya bunda2 semua
 
  #6  
Old
Bunda ...   TS 
 
Posts: 525
 
Replying to: View Post
terima kasih bunda untuk berbaginya, saat bermanfaat

saya tambahin sedikit info juga ya bund :
Selain itu ada beberapa hal yang harus diperhatikan dan mungkin terjadi pada ibu yang menyusui ketika hamil:
  1. Ketika memasuki kehamilan trimester kedua, ada kemungkinan terjadi penurunan produksi ASI. Hal ini wajar karena ASI matang dalam payudara bertahap berubah menjadi kolostrum. Silakan tetap menyusui jika si kakak masih mau. Karena ada kalanya perubahan ini membuat si kakak tidak mau lagi menyusu.
  2. Banyak mitos yang menyebutkan bahwa kalau tetap menyusui si kakak, maka si adik tidak akan mendapatkan kolostrum karena sudah dihabiskan oleh si kakak. Jangan khawatir, si adik akan tetap medapatkan kolostrum yang nanti diperlukannya setelah dia lahir. ASI yang keluar saat hamil komposisinya berbeda dengan kolostrum. Kolostrum yang sebenarnya akan keluar segera setelah si adik lahir. Pastikan bahwa ibu dan si adik menjalani proses IMD (Inisasi Menyusu Dini) yang benar untuk menunjang sukses menyusui.


semangat ngASI ya bunda2 semua


trima kasih banyak tambahan infonya bunda..

semoga bermanfaat untuk bunda2 yang lagi galau msih ngASI atau kasih sufor karena mengandung lagi
 
You're the best blessing that I ever got
Silakan daftar untuk menulis pesan :-)


Topik yang mirip
Thread Thread Starter Forum Replies Post Terakhir
menyusui sedang hamil -- Diskusi Umum 2
info penting buat ibu2 yg sedang hamil ni....!!! -- Diskusi Umum 0
penting bunda yang sedang hamil dan menyusui -- Area Promosi 3
17 pertanyaaan penting yg wajib diketahui bunda hamil -- Diskusi Umum 8
17 Pertanyaan Penting Yang Wajib Diketahui Ibu Hamil -- Diskusi Umum 0


Zona waktu GMT +7. Waktu saat ini adalah 10:42.


IbuHamil.com - Forum Informasi Kehamilan
Forum diskusi kehamilan dan komunitas ibu hamil terbesar di Indonesia
© 2024 IbuHamil.com