Forum Ibu Hamil dan Kehamilan Daftar di IbuHamil.com untuk ikutan diskusi seputar kehamilan

  Forum Ibu Hamil dan Kehamilan > Misc Stuff > Ngobrol Apa Saja

Selamat datang di IbuHamil.com, sebuah forum seputar kehamilan. Untuk bertanya atau diskusi dengan bumil lain, silakan bergabung dengan komunitas kami.
  #1  
Old
Rina N...   TS 
 
Location: Semarang
Posts: 20
Post Pengen hamil

Mohon sarannya bunda.....
biar saya bisa hamil.....????
saya dah coba segala cara.
tapi selalu gagal.
usia nikah saya udah 6 bln.
 
Thread lain yang berhubungan:
  #2  
Old
bunda ...
 
Location: palembang
Posts: 270
 
Replying to: View Post
Mohon sarannya bunda.....
biar saya bisa hamil.....????
saya dah coba segala cara.
tapi selalu gagal.
usia nikah saya udah 6 bln.
bun coba baca artikel ini deh.. siapa tau bisa dung/hamil..

Konsumsi dan Makanan Pemacu Kesuburan

Konsumsi dan Makanan Pemacu Kesuburan. Salah satu tujuan berkeluarga, tentunya adalah mendapat keturunan yang sehat dan menjadi anak yg berguna kelak. Namun harapan tinggal harapan, setelah bulan, setahun, dua tahun bahkan lebih titipan yang sangat berharga dari Illahi tak kunjung datang, kehamilan yang ditunggu-tunggu tidak terjadi juga, harapan memiliki anak seakan mulai sirna seiring berjalannya waktu. Frustasi bahkan putus asa banyak menimpa keluarga yang belum juga dikaruniai anak.Banyak hal sebetulnya yang dapat membuat kondisi seperti tersebut tercipta, dan tentunya salah satunya ditentukan oleh masalah kesuburan (infertility). Faktor ketidaksuburan sebuah pasangan suami isteri tentulah banyak penyebabnya, yang menjadi penyebab dominan adalah faktor genetik dan salah satu faktor lainnya yang juga tak kalah penting adalah pola makan. Standard American Diet (SAD) menyatakan bahwa infertilitas terjadi sebanyak 30% akibat pola makan yang tidak sehat, pola makan tinggi lemak, tinggi gula namun rendah asupan nutrisi lain.
Jadi, jika anda merencanakan ingin segera mendapatkan kehamilan, sebaiknya periksakan terlebih dulu mengenai kondisi tingkat kesuburan anda dan pasangan ke dokter dan jika dianggap tidak ada permasalah yang serius, cobalah beberapa konsumsi makanan di bawah ini yang dapat dipertimbangkan guna meningkatkan tingkat kesuburan anda:

Konsumsi Produk Susu
Perbanyaklah konsumsi produk susu, baik susu itu sendiri, yogurt ataupun keju. Produk susu merupakan sumber protein tinggi yang bisa meningkatkan kesuburan. Jika anda alergi terhadapa susu sapi, bisa digantikan dengan susu kedelai yang sama mengandung protein tinggi.

Konsumsi Kacang Hijau dan kecambah
Kacang hijau banyak mengandung vitamin E yang dapat membantu anda meningkatkan potensi terjadinya kehamilan. Vitamin E merupakan antioksida yang dapat melindungi sel dari serangan radikal bebas, juga dapat melindungi sel-sel telur anda dari kerusakan akibat serangan radikal bebas tersebut.Kecambah juga mengandung vitamin B6 yang merupakan salah satu nutrisi untuk mengatur hormon reproduksi.

Minumlah Teh
Teh dapat digunakan sebagai ganti oksidan dan juga sebagai zat yang dapat mencegah terjadinya oksidasi dalam tubuh. Perlu diketahui oksidasi dapat merusak sel-sel di dalam tubuh, dan teh diharapkan dapat menjadi penangkal kerusakan sel-sel tersebut.

Konsumsi Alpukat
Alpukat banyak mengandung vitamin B6 yang berfungsi meningkatkan produksi hormon pria dan mengandung potassium yang berfungsi mengatur tiroid wanita. Selain itu alpukat mengandung betakaroten, klorofil dan vitamin E, B kompleks dan asam folat yang membantu kelancaran metabolisme protein sehingga dapat menaikan energi di dalam tubuh.
Konsumsi Madu
Madu merupakan obat yang dapat digunakan untuk menyembuhkan berbagai macam penyakit. Zat yang terkandung di dalamnya sangat mudah untuk dicerna dalam darah sehat. Fitalits tubuh kita menjadi kuat bila sel-sel darah yang ada dalam tubuh kita sehat.

Konsumsi Asparagus
Asparagus mengandung asam amino asparagines. Zat ini berfungsi untuk merangsang ginjal dan membuang sisa metabolisme dalam tubuh. Asparagus juga mempunyai zat lain yang berfungsi untuk meningkatkan sirkulasi dalam darah dan dapat membantu untuk melepaskan lemak yang berada di dinding pembuluh darah, oleh karena itu dapat meningkatkan kesuburan pria.

Konsumi Tiram Laut
Tiram laut banyak mengandung Zing atau zat seng yang diperkaya dengan L-carnitine dan L-arginine. Oleh sebab itu tiram dapat meningkatakn kualitas dan produksi sperma, sehinga volume ejekulasi menjadi meningkat.

Konsumsi Serat
Serat yang banyak terdapat dalam sayuran dan gandum akan baik bagi peningkatan kesuburan anda.

Konsumsi Kurma
Bentuk serbuk kurma yang sangat mirip dengan cairan sperma laki-laki dan dipercaya banyak kalangan memiliki manfaat yang sangat besar untuk mengatasi tingkat kemandulan baik pada laki-laki maupun perempuan. Serbuk kurma ini merupakan salah satu obat alternatif yang sangat aman untuk membantu mengatasi pasangan suami isteri yang belum juga dikaruniai keturunan.

Konsumsi Ginseng
Ginseng dapat memperbaiki fungsi hormon metabolesme tubuh. Hormon testoteron juga dapat dibentuk oleh ginseng yang diminum, sehingga dapat digunakan sebagai afrodisiak.

Minumlah Jahe dan Lengkuas
Sineol merupakan zat yang terkandung di dalam jahe. Zat ini berfungsi sebagai pencegah ejekulasi dini, merangsang ereksi dan melancarkan peredaran darah. Demikian juga denganlengkuas yang memiliki fungsi sama dengan jahe.

Konsumsi Vitamin D
Kekurangan vitamin D yang diujicobakan dalam hewan percobaan ternyata dapat menurunkan tingkat kesuburan hingga 75%, dan hal ini jika diaplikasikan terhadap manusi tentulah hasilnya juga tidak akan jauh berbeda. Vitamin D berperan penting dalam metabolisme kalsium di jaringan reproduksi. Sebaiknya konsumsi vitamin D sebanyak 4000 iu perhari. VItamin D ini dapat kita dapatkan melalui sinar matahari pagi, telur, minyak ikan, ikan tuna atau salmon dan susu yang diperkaya vitamin D.

Sumber : Konsumsi dan Makanan Pemacu Kesuburan
 
  #3  
Old
Lia Er...
 
Posts: 330
 
Replying to: View Post
Mohon sarannya bunda.....
biar saya bisa hamil.....????
saya dah coba segala cara.
tapi selalu gagal.
usia nikah saya udah 6 bln.
Bunda sama kaya aq, 6 bulan nikah. Sabar, ikhlas, berdoa, sedekah dan jgn menyerah bunda ...Bersemangat...!!!!
 
Rabbiy laa tadzarniy fardan wa anta khairul waritsiin. Amin
  #4  
Old
bunda ...
 
Location: palembang
Posts: 270
 
satu lagi nih bun..

Tips Cara Agar Cepat Hamil


Tips Agar Cepat Hamil. Kehamilan dan mendapatkan keturunan merupakan sebuah harapan yang besar bagai pasangan suami isteri, khususnya bagi mereka yang baru saja melangsungkan pernikahan. Hadirnya buah hati dalam kehidupan keluarga menambah lengkap suasana. Momen tatkala hasil test kehamilan menunjukkan postif, adalah sebuah moment yang sangat dinanti oleh pasangan suami isteri bagi mereka yang mendambakan hadirnya generasi penerus keluarga.Namun ada kalanya, harapan akan mendapatkan kehamilan dan keturunan terasa mulai sirna tatkala kehamilan yang ditunggu-tunggu belum datang juga. Stress dan putus asa banyak menghinggapi pasangan suami isteri yang telah lama menanti. Kadang kondisi ini banyak membuat sebuah keluarga menjadi tidak harmonis dan akhirnya terjadi perceraian gara-gara kasus ini. Sebetulnya banyak kasus yang menyebabkan sulitnya sebuah pasangan suami isteri untuk mendapatkan keturunan, di mulai dari adanya penyakit, gangguan hormonal, gangguan sistem reproduksi dan berbagai macam hal lainnya yang tentunya hal ini perlu dilakukan pemeriksaan dan pengobatan lebih lanjut untuk mengatasinya. Namun ada kalanya juga seorang pasangan suami isteri sulit untuk cepat hamil dikarenakan kurangnya pengetahuan dasar mengenai kehamilan, sehingga kehamilan yang di nanti belum datang juga.
Berikut beberapa tips yang dapat dilakukan bagi pasangan suami isteri agar cepat mendapatkan kehamilan:

Berdoa Kepada Yang Maha Kuasa
Manusia hanyalah bisa merencanakan dan berusaha, sedangkan yang menentukan semuanya tentulah Tuhan. Oleh karena itu lengkapi usaha anda dengan berdoa kepada-Nya, agar diberkahi secepatnya karunia kehamilan. Doa begitu kuat, yang mampu mewujudkan sesuatu yang tidak mungkin menjadi mungkin. Jadi, berdoalah!

Periksakan Kondisi Kesehatan Anda
Hal pertama yang perlu dilakukan adalah melakukan pemeriksaan kesehatan yang mencakup kesehatan tubuh anda sendiri, mengenai sistem reproduksi anda, tingkat kesuburan dan hal lainnya kepada ahlinya. Periksakan hal ini baik suami maupun isteri. Hal ini merupakan modal penting untuk terjadinya kehamilan dan untuk diketahui oleh pasangan suami isteri, karena jika terjadi kendala pada hal tersebut, tentunya diperlukan perawatan dan pengobatan lebih lanjut dan bukan hanya sekedar tips. Jika setelah diperiksakan dan dinyatakan kondisi anda dan pasangan anda sehat, maka mungkin tips selanjutnya bisa bermanfaat dan dapat anda lakukan.

Menerapkan Pola Hidup Sehat
Hal lain yang tidak kalah penting adalah menerapkan pola hidup sehat. Inilah yang harus anda perhatikan :
Jika kebetulan anda atau suami perokok, sebaiknya menghentikan merokok. demikian juga dengan kebiasaan meminum alkhohol.
meminum alkohol sedikit pun mengurangi peluang kehamilan hingga 50 %
Pastikan Berat Badan Anda Tidak Kurang/Tidak Lebih (ideal) karena berat badan yang kurang/lebih selain bisa mempersulit pembuahan, juga menjadi masalah saat anda hamil. Sedangkan bagi pria, kekurangan berat badan bisa mengurangi pembentukan sperma.
Rajin Olahraga, dengan demikian kondisi badan anda selalu fit dan dalam proses pembuahan pun akan lebih besar terjadi.
Pola Makan Bergizi Seimbang dalam mengkonsumsi makanan sarat gizi yang diperlukan untuk mendapatkan kehamilan sehat kelak.

Ketahui Masa Subur Anda
Masa subur ditandai oleh kenaikan Luteinizing Hormone secara signifikan sesaat sebelum terjadinya ovulasi (pelepasan sel telur dari ovarium). Kenaikan LH akan mendorong sel telur keluar dari ovarium menuju tuba falopii. Didalam tuba falopii ini bisa terjadi pembuahan oleh sperma. Masa-masa inilah yang disebut masa subur, yaitu bila sel telur ada dan siap untuk dibuahi. Sel telur berada dalam tuba falopi selama kurang lebih 3-4 hari namun hanya sampai umur 2 hari masa yang paling baik untuk dibuahi, setelah itu mati.
Untuk mengetahui cara menghitung masa subur anda, lengkapnya silahkan baca artikel kami:
Menghitung Masa Subur

Ketahui dan Hindari Masalah-Masalah Kesuburan (Infertilitas)
Masalah kesuburan terjadi akibat terganggunya sistem reproduksi pada wanita dan terjadinya penurunan kualitas dan kuantitas sperma pada pria. Sebuah penelitian menyatakan bahwa masalah kesuburan terjadi pada 40% akibat perempuan, 40% akibat laki-laki dan 30% akibat keduanya.
Selengkapanya mengenai hal ini :
artikel : Penyebab Masalah kesuburan
Video : Masalah kesuburan Wanita

Gunakan Posisi Berhubungan Badan Yang Tepat
Banyak pakar kesuburan yang berpendapat bahwa posisi pria di atas saat berhubungan badan memberikan peluang terbaik bagi terjadinya kehamilan. Agar lebih efektif, wanita bisa mengganjal pinggulnya dengan bantal sehingga serviks-nya bisa menampung banyak sperma. Usahakan setelah ejakulasi antar pasangan terjadi, selama 10-20 menit agar wanita tetap dalam posisi berbaring. Janganlah beranjak dulu dari sikap tiduran ini karena dalam menit waktu ini cairan semen akan mencair, dan jika wanita bangkit cairan semen akan mengalir kembali ke alat kelamin dan suasana asam membuat sperma melemah dan mati. Hal ini juga merupakan suatu supaya agar kesuburan seorang wanita dapat terjaga dengan baik.

Hadirkan suasana Santai Saat Berhubungan
Kegiatan berhubungan suami isteri ini selayaknya dilakukan dalam suasana yang santai dan juga romantis. Saat masa subur tiba dan direncanakan untuk berhubungan intim, sediakanlah waktu yang cukup. Jika selesai aktifitas dari suatu pekerjaan, istirahatlah terlebih dahulu untuk memberi waktu menyegarkan tubuh. Mandi bisa jadi suatu cara agar tubuh menjadi segar kembali. Jagalah mood dan bersikaplah santai, jangan terlalu stres dalam melakukan hubungan intimual, misalnya memikirkan apakah”kegiatan” kali ini akan membuahkan suatu kehamilan.

Ketahui Mengenai Pengetahuan Dasar Terjadinya Kehamilan
Hal ini juga penting diketahui oleh pasangan suami isteri agar dapat dijadikan sebagai gambaran untuk mendapatkan kehamilan. Mengetahui seberapa banyak jumlah sperma normal, kondisi serviks saat masa subur, berapa lama sperma mencapai sel telur dsb. Lengkapnya mengenai proses terjadinya kehamilan, dapat di baca melalui artikel di bawah ini:
Terjadinya Kehamilan

Minum Vitamin
Untuk cepat hamil, konsumsi vitamin maupun jenis makanan mengandung zat-zat dibutuhkan untuk kesuburan sangatlah penting untuk Anda dan pasangan. Vitamin C, salah satunya, dapat meningkatkan kualitas sperma. Mengkonsumsi 1000 mg dan 10 mcg vitamin D atau Vitamin E dapat meningkatkan kesuburan pria dan wanita. Dan wanita yang mengkonsumsi asam folat memiliki kesempatan hamil yang lebih baik dibanding mereka yang tidak mengkonsumsinya. Asam folat juga berperan penting dalam pembentukan tabung otak sang janin kelak.

Sumber : Tips Cara Agar Cepat Hamil
 
  #5  
Old
bunda ...
 
Posts: 38
 
Thax bunda infonya... Semoga aku giliran selanjutnya
 
  #6  
Old
kestin...
 
Location: Solok Selatan, Sumatra Barat
Posts: 659
 
aq juga masuk bulan ke 6 ni....hehehe
mdh2n bulan depan kita + yaa...aamiin
 
Ya Allah, TakdirMu adalah yang terbaik. Mohon kuatkan iman kami, dan mohon bantu kami dalam memahaminya.. Allahumma aamiin
  #7  
Old
Hajran...
 
Posts: 170
 
makasih bunda untuk infox..... mgkn selama ini aq salah dalam posisi berhubungan bun krn selesai ML aq psti lgsg ke kamar mandi buat bersih2 dan buang air kecil,,,, krn kurang paham jdx kayak gitu.... nanti coba lagi dech
 
Terima kasih ya ALLAH utk semua Rizky dan kepercayaanMu pada kami.... akan hamba jaga amanah ini dengan baik ya ALLAH
  #8  
Old
MELI...
 
Posts: 11
 
Terimakasih BUnda Ami,tuk info nya.
 
  #9  
Old
Pipit ...
 
Posts: 1
 
Bun aq jg , aq uda coba sgala cra. BB 80 kg. Aq uda nikah 6 bln tp blm jg hamil

---------- Post added at 16:58 ---------- Previous post was at 16:56 ----------

Bun gmana ea biar cpet hamil
 
  #10  
Old
Ayu Nu...
 
Posts: 1
 
Makasih bunda atas infonya
saya juga ingin sekali cepat hamil lagi bunda
tolong yang pertama gagal bunda
semoga tips dari bunda q bisa hamil lagi
 
  #11  
Old
Verra ...
 
Location: banka belitung
Posts: 380
 
salam kenal bunda2 superr dan makasih juga yah infonya.. aku juga udh 1 tahun lebih menikah tp promilnya blum berhasil.. tp ttp semangat 45 bun biar secepetnya dapet tiket H dan gak lupa juga berdoa.. dan smg bundsay smuanya secepetnya dapet tiket H yah dan smuanya dilancarkan aamiin
 
  #12  
Old
rifa15...
 
Posts: 61
 
Makasi bunda atas infonya
 
Silakan daftar untuk menulis pesan :-)


Topik yang mirip
Thread Thread Starter Forum Replies Post Terakhir
Pengen hamil -- Ngobrol Apa Saja 16
berbagi pengalaman yukk..pengen hamil pasca operasi hamil di luar kandungan -- Ngobrol Apa Saja 75
pengen cepet hamil - rentang dari masa subur (sambil nunggu hamil) -- Ngobrol Apa Saja 15
pengen cepet hamil - rentang dari masa subur (sambil nunggu hamil) -- Diskusi Umum 0
pengen hamil Lğ -- Diskusi Umum 14


Zona waktu GMT +7. Waktu saat ini adalah 16:42.


IbuHamil.com - Forum Informasi Kehamilan
Forum diskusi kehamilan dan komunitas ibu hamil terbesar di Indonesia
© 2024 IbuHamil.com