Forum Ibu Hamil dan Kehamilan Daftar di IbuHamil.com untuk ikutan diskusi seputar kehamilan

  Forum Ibu Hamil dan Kehamilan > Misc Stuff > Ngobrol Apa Saja

Selamat datang di IbuHamil.com, sebuah forum seputar kehamilan. Untuk bertanya atau diskusi dengan bumil lain, silakan bergabung dengan komunitas kami.
  #1  
Old
erlin3...   TS 
 
Posts: 364
Wink Berbagi pengalaman nya donk bunda2..

bunda...
berbagi pengalaman nya donk yg sedang hamil anak ke 2 atau pun yg sudah punya anak ke 2.. apa ajah pengalamannya..

peroses lahirannya bagaimana bunda..?

mau anak pertama atau anak ke dua.. ketakutan tersendiri selalu ada yahh bunda..
 
Thread lain yang berhubungan:
sehat selalu de2 hasya cantik..
  #2  
Old
derick...
 
Posts: 5,797
 
proses lahirannya lbh cepet dr anak pertama kalo saya bun..
stgh 6 kontraksi
stgh 8 ke bidan di cek bukaan 6
jam 8.15 lahir
jaraknya deket sih sm anak pertama.. cuma 15bln
 
Budayakan menggunakan kolom SEARCH
  #3  
Old
itoel...
 
Location: Slamet, Tumpang, Malang
Posts: 1,331
 
Hamil pertama : tm1 pusing & mual parah, tapi jarang muntah. Uk 5 bulan kena campak trus dirawat inap di rs 6 hari. Uk 7 bulan kena gejala demam berdarah, rawat inap di rs 3 hari. Uk 7 bulan bayi dinyatakan sungsang, posisi plasenta normal. Uk 8 bulan posisi bayi sudah muter. Uk 9 bln sudah masuk panggul. Awal bukaan 1 pas hpl, sampai seminggu baru nambah bukaan lagi sampai bayinya lahir. Bb 3,3 kg pj 39 cm.
Hamil kedua : tm 1 pusing & mual tidak separah hamil pertama, tapi muntah tiap hari. Kalau tidak minum obat bisa muntah 6-8x dalam 24 jam. Uk 4-7 bln sy sering keluar kota utk dinas. Kandungan saya sering turun kalau kecapekan, sehingga harus bedrest supaya bayi tidak lahir prematur. Uk 7 bulan bayi saya sungsang, posisi plasenta di samping jalan lahir. Uk 8 bulan posisi bayi sudah muter, ada lilitan di leher, kontraksi mulai sering, ada tanda2 pembukaan. Tapi krn bbj masih kurang maka saya diberi obat anti kontraksi. Uk 9 bulan posisi bayi cuma sedikit masuk panggul. Belum ada bukaan sama sekali meskipun sering konpal. Lewat 5 hari dari hpl bayi saya tidak bergerak. Besoknya saya ke dokter dicek nst, detak jantung janin dinyatakan tidak wajar, kontraksi juga masih lemah. Posisi janin tetap masih sedikit masuk panggul & leher tetap terlilit ari2. Saya disarankan untuk induksi. Setelah saya diskusi dengan keluarga, kami putuskan untuk sc. Bayi lahir selamat dg bb 3,4kg & pj 50cm.
 
  #4  
Old
Mommyz...
 
Posts: 621
 
Replying to: View Post
bunda...
berbagi pengalaman nya donk yg sedang hamil anak ke 2 atau pun yg sudah punya anak ke 2.. apa ajah pengalamannya..

peroses lahirannya bagaimana bunda..?

mau anak pertama atau anak ke dua.. ketakutan tersendiri selalu ada yahh bunda..
Hamil anak kedua kalo aku lebih smooth dr yg pertama tp tergantung org juga sih kebetulan pas lg hamil anak kedua dlm kondisi kaki patah jd kayaknya rasa sakit hamilnya kemabil sama kaki yg patah
Emosi lbh parah pas hamil kedua sih, lbh gamoang bt tersinggung gitu.
Lahiran ga bisa bedain lah wong dua duanya kena induksi tp lbh lama lahiran anak kedua karena 1 malm di rs cuma nambah bukaan 2 pdhl kontraksi intens
 
We're 5 now
  #5  
Old
Regina...
 
Posts: 330
 
kbtulan saya baru lahiran 4 bln yg lalu bun . dua2nya sm groginya sm2 tkt soalnya kduanya secar . anak sya dua2 nya prematur lahir d usia kandungan 37 mnggu tpi alhamddulilah sih mereka gedenya setelah lahir walaupun berat lahir cmn 2.4an emg sih bun was2 apalagi yg kedua ac ku lbh sakit tpi sudah djlanin ya biasa aja sih bun lama klamaan juga seiring brjalannya waktu
 
  #6  
Old
erlin3...   TS 
 
Posts: 364
 
terima kasih bunda2 atas masukan pengalamannya..

---------- Post added at 12:15 ---------- Previous post was at 12:13 ----------

Bunda @derick : semoga aku jg lancar dan normal lahiran ke 2 ini yahh bun.. sama kaya bunda @derik hihi.

---------- Post added at 12:17 ---------- Previous post was at 12:15 ----------

Bunda @itoel : Bacanya bikin deg2an bunda.. terima kasih masukan pengalamannya..

---------- Post added at 12:19 ---------- Previous post was at 12:17 ----------

Bunda @Mommyzahra : kalo aku hamil pertama melowww bgt bun.. tp hamil yg sekarang blm berasa melownya hihi..

---------- Post added at 12:22 ---------- Previous post was at 12:19 ----------

Bunda @Reginajuanda28 : sc jg sama2 perjuangan yahh bun.. mana jln yg terbaik itu yg kita ambil.. semangaaat bunda @Reginajuanda28..
 
sehat selalu de2 hasya cantik..
Silakan daftar untuk menulis pesan :-)


Topik yang mirip
Thread Thread Starter Forum Replies Post Terakhir
ukuran 6 minggu baru kelihatan kantungnya? share pengalaman bunda2 donk -- Ngobrol Apa Saja 16
berbagi pengalaman nya donk bunda.. -- Diskusi Umum 6
Share pengalaman persalinan donk bunda2.. -- Ngobrol Apa Saja 9
Ciri2 hamil muda,bunda2 yang sudah pengalaman share donk -- Diskusi Umum 19
Bunda2 Yg udah berpengalaman Berbagi donk -- Ngobrol Apa Saja 36


Zona waktu GMT +7. Waktu saat ini adalah 01:13.


IbuHamil.com - Forum Informasi Kehamilan
Forum diskusi kehamilan dan komunitas ibu hamil terbesar di Indonesia
© 2024 IbuHamil.com