Forum Ibu Hamil dan Kehamilan Daftar di IbuHamil.com untuk ikutan diskusi seputar kehamilan

  Forum Ibu Hamil dan Kehamilan > Misc Stuff > Ngobrol Apa Saja

Selamat datang di IbuHamil.com, sebuah forum seputar kehamilan. Untuk bertanya atau diskusi dengan bumil lain, silakan bergabung dengan komunitas kami.
  #1  
Old
Delshi...   TS 
Non-aktif
 
Posts: 463
Default Bun, Ini Tipsnya Ajarkan Anak Sopan Santun Di Depan Umum

Saat bawa anak jalan-jalan pasti seneng dong ya bisa kenalin anak kita ke dunia luar, juga sambal bikin dia supaya terbiasa bersosialisasi dengan lingkungan sekitar. Nah tapi ada hal-hal yang harus kita ajari juga sama anak kita supay bisa tetep sopan sama lingkungan sekitar, ini kutipannya ya bun :



Replying to:
Bersikap realistis
Banyak orang mengasosiasikan jika bersikap sopan identik dengan bersikap tenang dan hanya duduk sambil memperlihatkan orang lain. Jelas hal ini sulit dilakukan oleh anak-anak, yang secara alami memang masih berpusat pada diri sendiri dan cenderung impulsif. Jadi, bersikaplah realistis dengan cara, si kecil boleh bermain hanya di area bermain saja.

Jelaskan sebelum berangkat
Misalnya, ketika akan berkunjung ke rumah sanak saudara, jelaskan kepada si kecil jika mereka tidak boleh berlari-lari di ruang tamu, tidak boleh bicara ketika makan, dan harus bisa menurut apa yang diperintahkan Moms. Kalau memang dibutuhkan, Moms bisa memberikan sedikit iming-iming hadiah ketika si kecil berhasil menjalankan apa yang diperintahkan dengan baik.

Dorong perilaku sopan di rumah
Rumah merupakan tempat belajar yang sangat efektif, terutama untuk mengajarkan sopan santun. Cobalah untuk mengajarkan sopan santun di rumah dengan cara, memberlakukan wilayah khusus untuk bermain, wilayah bebas berlari, wilayah duduk dengan tenang dan lainnya. Dengan begitu, si kecil pun akan terbiasa menerapkan aturan tersebut ketika berkunjung ke tempat lain.

Tanamkan sejak dini
Adat ketimuran seperti, cium tangan sebagai bentuk penghormatan, atau berbicara lembut dengan senyuman, merupakan hal yang harus Moms ajarkan sejak dini. Prilaku sopan santun ini sendiri termasuk dalam prilaku sopan dalam kategori formalitas, tapi bisa dikategorikan juga sebagai pengembangan sikap empati si kecil kepada orang lain.
Nah itu dia ya bun, bisa di coba diterapkan, karena kalua anak kita penuh dengan sopan santun tentunya juga akan mudah disukai dan banyak orang ayang akan menyukainya ya bun.

Sumber
 
Thread lain yang berhubungan:
  #2  
Old
bundah...
 
Posts: 4,304
 
nice info....up...up...up
 
  #3  
Old
Delshi...   TS 
Non-aktif
 
Posts: 463
 
Replying to: View Post
nice info....up...up...up
Hehehehehe.. terima kasih ya bun yaa



Replying to:

Trik Bikin Anak Suka Matematika
 
  #4  
Old
soezzi...
 
Posts: 296
 
Benar bun, harus tanamkan sejak dini ya agar anak ketika dewasa memiliki perilaku yg baik..
 
cream wajah yang aman untuk ibu hamil dan menyusui
WA: 0856-2322-435
  #5  
Old
aiko f...
 
Posts: 77
 
thanks infonya ya bun... ijin share bun...
 
  #6  
Old
lilian...
 
Location: cakung
Posts: 154
 
Thankyou bun
 
Kakak allisya and adik keyzaa :*
  #7  
Old
novitr...
 
Posts: 734
 
Maksh bun but infonya harus d terapin
 
  #8  
Old
Delshi...   TS 
Non-aktif
 
Posts: 463
 
Replying to: View Post
thanks infonya ya bun... ijin share bun...
Iya bun sama2... monggo bun... indahnya berbagi

---------- Post added at 00:31 ---------- Previous post was at 00:29 ----------

Replying to: View Post
Thankyou bun
Iya bun sama2 ya bun yaaa

---------- Post added at 00:32 ---------- Previous post was at 00:31 ----------

Replying to: View Post
Maksh bun but infonya harus d terapin
Iya bun sama2 ya bun yaa.. betul bun.. biar si kecil makin disenangi lingkungannya
 
Silakan daftar untuk menulis pesan :-)

Tags
anak, bayi, merries, popok, tips


Topik yang mirip
Thread Thread Starter Forum Replies Post Terakhir
asuransi apa yg bagus untuk masa depan anak? -- Diskusi Umum 3
setidaknya mama mertua harus punya sopan santun juga.... -- Ngobrol Apa Saja 46
Kaos anak-AFRAKIDS-Bahan aman dan nyaman-Yuk ajarkan anak dakwah dari kecil -- Area Promosi 0
Bun, Ini Tipsnya Ajak Anak yang Malas Mandi -- Diskusi Umum 27
Kapan anak bs diajak ke kolam renang umum? -- Ngobrol Apa Saja 17


Zona waktu GMT +7. Waktu saat ini adalah 06:50.


IbuHamil.com - Forum Informasi Kehamilan
Forum diskusi kehamilan dan komunitas ibu hamil terbesar di Indonesia
© 2024 IbuHamil.com