Forum Ibu Hamil dan Kehamilan Daftar di IbuHamil.com untuk ikutan diskusi seputar kehamilan

  Forum Ibu Hamil dan Kehamilan > Misc Stuff > Ngobrol Apa Saja

Selamat datang di IbuHamil.com, sebuah forum seputar kehamilan. Untuk bertanya atau diskusi dengan bumil lain, silakan bergabung dengan komunitas kami.
  #91  
Old
ummi k...   TS 
 
Location: di persingahan
Posts: 4,357
 
amin... ya allah... semoga
 
  #92  
Old
wiwin ...
 
Posts: 158
 
ketika satu pintu tertutup maka akan ada pintu2 lainya u=yang terbuka.
hehehehehe
menginspirasi sekali bunda.



salam
 
  #93  
Old
ummi k...   TS 
 
Location: di persingahan
Posts: 4,357
 
Replying to: View Post
ketika satu pintu tertutup maka akan ada pintu2 lainya u=yang terbuka.
hehehehehe
menginspirasi sekali bunda.



salam

alhamdulillah bunda wiwin.......semoga silatulrahmi bunda dan orang tua semakin baik dan di mudahkan... amin...
 
  #94  
Old
Ephoy...
 
Posts: 114
 
Subhanallah...
Semoga Bahaia selalu ya Ummi....
 
  #95  
Old
Desria...
 
Location: Cileungsi
Posts: 279
 

Terharu.. sampe gk sadar air mata mengalir.
Terimakasih untuk kisah yg sangat inspiratif ini..
 
June, 03th '16. SHAQEENA AZWANUR INAYA
Nov, 20th '17. SHAQEELA NAZIYA AKHFA
  #96  
Old
bunda ...
 
Posts: 25
 
subhanallah Ummi Khanza...

berlinang air mataku membacanya.. sungguh sangat luar biasa kesabaran Ummi..
Ummi.. dr lubuk hatiku yg paling dalam... semoga Allah segera memberikan ketururunan
buat Ummi... setelah sekian bnyak ujian dari-Nya... yakinlah semua yg terbaik dr Allah utk ummat-Nya...

peluk cium Ummi Khanza...
 
  #97  
Old
Fenny ...
 
Posts: 7
 
Salam kenal ummi khanza terharu sekali sampe ga terasa air mata ikut menetes baca kisah bunda,terima kasih juga kisah bunda bisa jadi motivasi bagi para bunda yang juga sedang berjuang untuk mendapatkan anak, bahagia selalu ummi khanza, dan untuk para bunda yang sedang promil termasuk saya tetap semangat berusaha dan berdoa semoga kita semua diberi tiket H amien
 
  #98  
Old
Komari...
 
Posts: 117
 
Subhanallah...semoga suami kita juga seperti itu 😊
 
  #99  
Old
ummi k...   TS 
 
Location: di persingahan
Posts: 4,357
 
Replying to: View Post
Subhanallah...
Semoga Bahaia selalu ya Ummi....
terimakasih bunda.........semoga bunda juga selalu bahagia.....

---------- Post added at 15:39 ---------- Previous post was at 15:30 ----------

Replying to: View Post

Terharu.. sampe gk sadar air mata mengalir.
Terimakasih untuk kisah yg sangat inspiratif ini..

sama-sama bunda desrini, jangan kebanyakan air matanya ya bunda sayang.....ntar cibubur kebanjiran lho... hehehe..maaf candaan.

Alhamdulillah kalau kisah saya bisa jadi inspirasi yang positif buat bunda... semoga aura yang tidak baik berganti dengan yang baik, jangan bersedih.....karena dengan kesedihan kita telah banyak membuang waktu untuk satu kebahagiaan.... yang penting, usaha, berdoa dan pasrah....

saya suka usaha bunda telah sampai ke ovutest.... semoga berhasil ikhtiarnya, dan doa-doa kita di ijabah Allah... amin...


---------- Post added at 15:50 ---------- Previous post was at 15:39 ----------

Replying to: View Post
Subhanallah...semoga suami kita juga seperti itu 😊
amin ya Allah..........semoga

---------- Post added at 16:40 ---------- Previous post was at 15:50 ----------

Replying to: View Post
Ya Allah ummi kanza bikin trharuu,,,,semoga sehat dan bahagia selalu bunda,,,
amin .... terimakasih bunda
 
  #100  
Old
Woelan...
 
Posts: 323
 
ahhh bunda bikin aku nangis,,,,,,,aku ngerasain juga keinginan terbesar dalam rumah tangga yaitu mempunyai keturunan...ya Allah kapan giliran aku hamil..
 
  #101  
Old
ummi k...   TS 
 
Location: di persingahan
Posts: 4,357
 
Replying to: View Post
subhanallah Ummi Khanza...

berlinang air mataku membacanya.. sungguh sangat luar biasa kesabaran Ummi..
Ummi.. dr lubuk hatiku yg paling dalam... semoga Allah segera memberikan ketururunan
buat Ummi... setelah sekian bnyak ujian dari-Nya... yakinlah semua yg terbaik dr Allah utk ummat-Nya...

peluk cium Ummi Khanza...

terimakasih untuk doa nya yang sangat tulus buat keluarga kami bunda windy, saya juga mendoakan agar bunda segera dapat kado terindah dari Allah. berbagai ujian untuk satu keberhasilan adalah persiapan untuk kita menerima kebahagiaan itu dengan indahnya yang mendekati kata sempurna.sehingga kita tidak lupa untuk bersyukur, tetap semangat bunda sayang..... peluk cium kembali....


---------- Post added at 17:36 ---------- Previous post was at 17:27 ----------

Replying to: View Post
Salam kenal ummi khanza terharu sekali sampe ga terasa air mata ikut menetes baca kisah bunda,terima kasih juga kisah bunda bisa jadi motivasi bagi para bunda yang juga sedang berjuang untuk mendapatkan anak, bahagia selalu ummi khanza, dan untuk para bunda yang sedang promil termasuk saya tetap semangat berusaha dan berdoa semoga kita semua diberi tiket H amien

salam kenal kembali bunda fenny, semoga dengan saling berbagi di forum ini semangat kita untuk terus berjuang tidak pernah surut, selama kita bisa berusaha ikhlas dengan apa yang kita jalani saat ini tentunya secara otomatis kebahagiaan juga akan setia mengisi hari-hari yang kita lewati.... semoga dengan kebahagiaan akan mengusir energy negatif dari pikiran kita dengan begitu semoga kehamilan bisa segera kita rasakan.... amin....

namun apa bila kita masih harus menunggu di barisan antrian, banyakan sabar... karena waktunya akan tiba di saat yang paling tepat...
 
  #102  
Old
ika se...
 
Posts: 34
 
Replying to: View Post
amin................semoga para suami yang lainya juga bisa lebih baik dari yang suami saya ini...amin....


---------- Post added at 16:44 ---------- Previous post was at 15:35 ----------





salam kenal bunsa ika, sama ya bun, sekarang anak kami sudah berusia 2,4 tahun, laki-laki, banyak yang bilang seh bagai pinang dibelah dua dengan aby nya. kita syukuri saja nikmat yang telah nyata didepan kita, meskipun tetap berusaha, berdoa dan mengikhlaskan apapun hasil dari semua itu. semoga anak-anak kita kelak akan menjadi ladang amal yang luas buat kita.... bunda sekarang sudah ada sepasang anak nya ya bun...? pastinya bahagia banget donk ..... dan satu lagi yang perlu kita garis bawahi, bukan berarti tidak punya anak kandung kita tidak berhak bahagia, justru ironisnya banyak yang rumah tangga nya berantakan di saat yang seharusnya bahagia malah jadi arena pembabak beluran, perselingkuhan dan penelantaran.... nauzubillah min zalik.... Alhamdulillah dengan keadaan kita sekarang... semoga kita selalu bahagia... amin...
bener buun UMMI......skr jagoanku sdh kls 2 SD udh pgen disunat hehe....yang cew udh 4th 4bln lagi lucu2nya....kebetulan juga keduanya ank dr keponakan suami buun...Meski awalnya banyak yang menentang krn kebetulan(lagi) kedua ank tsb tdk diinginkan kehadirannya oleh si bapaknya krn ibu mereka adalah istri simpanan(maaf)...tapi menurut saya tdk ada ank yg lahir secara kebetulan. semua sdh ada takdirnya masing2....Saya dan suami hanya tdk ingin ank ini merasa terbuang tanpa kasih sayang ibu dan bapaknya......Jadi klo seandainya suatu ketika si Ibu sdh sadar dan menginginkan kembali anaknya insya Allah saya dan suami akan ikhlas menyerahkannya bunn...Krn sy akn merasa sangat berdosa klo smpe memisahkan ibu dan anaknya bun....Gpp lah meski skr banyak yg bilang sy bodoh krn mau2 sja mengasuh kedua ank tsb...mereka bilang rugi buat sy klo nanti mereka udh besar si ibu akan mengambil mereka kembali...Saya hny berpikir tooh saya tdk sedang berdagang jd knp sy hrs merasa rugii???Toh anak adalah titipan??jd klo skr mereka dititipkan kpd saya knp sy hrs merugi??? jadi curcol lagi yah bunnn hehe
 
  #103  
Old
ummi k...   TS 
 
Location: di persingahan
Posts: 4,357
 
Replying to: View Post
ahhh bunda bikin aku nangis,,,,,,,aku ngerasain juga keinginan terbesar dalam rumah tangga yaitu mempunyai keturunan...ya Allah kapan giliran aku hamil..
yang sabar ya bunda..........semoga disegerakan, yang penting tetap optimis, semangat, berusaha, berdoa dan hasilnya pasrahkan pada yang kuasa.... pada saat yang tepat pasti akan terjadi apapun yang ingin di jadikan Nya.....

---------- Post added at 23:10 ---------- Previous post was at 22:50 ----------

Replying to: View Post
bener buun UMMI......skr jagoanku sdh kls 2 SD udh pgen disunat hehe....yang cew udh 4th 4bln lagi lucu2nya....kebetulan juga keduanya ank dr keponakan suami buun...Meski awalnya banyak yang menentang krn kebetulan(lagi) kedua ank tsb tdk diinginkan kehadirannya oleh si bapaknya krn ibu mereka adalah istri simpanan(maaf)...tapi menurut saya tdk ada ank yg lahir secara kebetulan. semua sdh ada takdirnya masing2....Saya dan suami hanya tdk ingin ank ini merasa terbuang tanpa kasih sayang ibu dan bapaknya......Jadi klo seandainya suatu ketika si Ibu sdh sadar dan menginginkan kembali anaknya insya Allah saya dan suami akan ikhlas menyerahkannya bunn...Krn sy akn merasa sangat berdosa klo smpe memisahkan ibu dan anaknya bun....Gpp lah meski skr banyak yg bilang sy bodoh krn mau2 sja mengasuh kedua ank tsb...mereka bilang rugi buat sy klo nanti mereka udh besar si ibu akan mengambil mereka kembali...Saya hny berpikir tooh saya tdk sedang berdagang jd knp sy hrs merasa rugii???Toh anak adalah titipan??jd klo skr mereka dititipkan kpd saya knp sy hrs merugi??? jadi curcol lagi yah bunnn hehe


subhanallah.....betapa mulianya hati bunda dan suami, begitu ikhlas dan begitu tulus.... beruntung sekali bunda dapat membesarkan sepasang anak yang di takdirkan untuk bunda dan suami besarkan... jangan terlalu hirau dengan komentar orang yang berpendapat bahwa bunda akan rugi dan sebagainya... kasih sayang, ketulusan dan cinta adalah keiklasan, Allah maha tau apaun yang terbaik bagi hambanya, saya banyak membaca dan mendengar berapa banyaknya anak yang lebih memilih ibu angkatnya dibandingkan orang tuanya sendiri, itu semua karena orang tua asuh membesarkan, menyayangi dan mendidik anak-anak tersebut dengan baik.... setelah dewasa anak-anak ini akan punya hubungan bathin yang kuat dengan orang tua angkatnya karena mereka terbiasa mulai dari bayi.... mereka akan bisa membedakan mana yang baik dan mana yang buruk..... bahkan tidak sedikit yang tetap memilih dengan ibu angkatnya meskipun sudah di ajak tinggal bersama keluarga kandungnya, biarkan saja apa yang akan terjadi nanti, kita ikhlaskan saja... namun yang perlu digaris bawahi tidak akan ada yang sia-sia atas segala kebaikan yang kita lakukan karena Allah....

saya setuju dengan pendapat bunda... kita bukanlah pedagang yang harus menimbang untung atau rugi.... kita melakukan semuanya dengan ikhlas....
terserah orang mau menilai bagai mana, karena memang biasanya penonton lebih heboh dari pemain sebenarnya.... saya senang ada teman berbagi seperti bunda.... kita bisa saling berbagi tentang anak-anak kita.... kita bahagia karena kehadiran anak-anak tersebut dan terlihat nyata anak-anak itu bahagia memiliki orang tua seperti kita... so.....
 
  #104  
Old
Chanti...
 
Location: natar, lampung selatan
Posts: 155
 
Mashaallah..Terharu bacanya sampe meneteskan air mata, aku jadi malu sendiri bun, aku yang baru nikah 9 bulan pernah hamil tapi keguguran, pasca keguguran slalu nangis kala si M datang, ingin cepat2 dikasi kepercayaan lagi, sedangkan bunda yang udah 17 tahun bisa sesabar itu..

Semoga alloh selalu memberikan kebahagiaan pada bunda sekeluarga..
 
  #105  
Old
ummi k...   TS 
 
Location: di persingahan
Posts: 4,357
 
Replying to: View Post
Mashaallah..Terharu bacanya sampe meneteskan air mata, aku jadi malu sendiri bun, aku yang baru nikah 9 bulan pernah hamil tapi keguguran, pasca keguguran slalu nangis kala si M datang, ingin cepat2 dikasi kepercayaan lagi, sedangkan bunda yang udah 17 tahun bisa sesabar itu..

Semoga alloh selalu memberikan kebahagiaan pada bunda sekeluarga..


terimakasih untuk empatinya bunda chantika, semoga bunda segera di berikan rizki dari Allah untuk penganti kehamilan bunda.... jangan terlalu dipikirkan bunda sayang....jalani dengan ikhlas, tetap ikhtiar, mudah-mudahan akan ada kehamilan, kedua, ketiga dan seterusnya.... 9 bulan bersama suami itu saat yang paling romantis seharusnya, karena bisa dikatakan masih hangat-hangatnya, jadi jangan buang kesempatan manis ini dengan air mata..... yakin kan saja semua akan terwujud apabila Allah mewujudkan,....... ayo tersenyum lagi.........
 
Silakan daftar untuk menulis pesan :-)


Topik yang mirip
Thread Thread Starter Forum Replies Post Terakhir
HB Saat jadwal haid mau datang..... -- Diskusi Umum 0
masa subur datang saat haid?? -- Diskusi Umum 4
Sakit perut di saat datang haid -- Diskusi Umum 4
bunda ada yg anniversaryawal bulan depan gk? pengen kado apa dari suami? -- Ngobrol Apa Saja 20
Menentukan Masbur Siklus Haid yang Datang Lebih Cepat dari Perkiraan -- Kenalan Yuk! 2


Zona waktu GMT +7. Waktu saat ini adalah 03:07.


IbuHamil.com - Forum Informasi Kehamilan
Forum diskusi kehamilan dan komunitas ibu hamil terbesar di Indonesia
© 2025 IbuHamil.com