Forum Ibu Hamil dan Kehamilan Daftar di IbuHamil.com untuk ikutan diskusi seputar kehamilan

  Forum Ibu Hamil dan Kehamilan > Misc Stuff > Ngobrol Apa Saja

Selamat datang di IbuHamil.com, sebuah forum seputar kehamilan. Untuk bertanya atau diskusi dengan bumil lain, silakan bergabung dengan komunitas kami.
  #3031  
Old
berti ...
 
Location: palembang
Posts: 203
 
Replying to: View Post
Pagi smua Bunda2 cantik,manis n baik hati,.
Sblumnya aQ mo minta maaf yaa,,pagi2 dah isi forum bukan dgn kabar yg mmbahagiakan..
Kmarin aQ jadi periksa ke Dokter,, n hasilnya . . . . . ???
Sdih bgt bund,,hasilnya kosong (-)..
bukannya bahagia,,malah sdih brcmpur bingung,, jujur sbnarnya kecewa pake bgt,,alnya brharapnya pake bgt jg bunda2..
yg bikin tambah sedih lg,,aQ dibilang kena PCO..
ya ALLAH.. sungguh di luar dugaan!!srasa langit runtuh di atas kpala!!!
aq dah ganti2 dokter slama 4 kali bunda,,ini yg ke 4.
3 dokter sblumnya bilang rahim Q sehat wal afiat,.waktu priksa kmarin dokternya bener2 teliti n ketemulah kista itu,,walaupun ukurannya kcil2.
sdih bgt aQ Bund..
aQ minta doanya yaa Bunda2..
aslam......pagi bund..,klo bunda punya fb gabung sm group pcos fighter aja disitu bnyak skali info2 penting soal pco bund...tetap semangat ya bund
 
waiting for a miracle from ALLAH SWT
  #3032  
Old
dwi az...
 
Location: di Hati suami Q
Posts: 549
 
Replying to: View Post
Bunda dwi azmi..
Sabar ya bund... haidnya tiap bln emang gak teratur ato gimana bund?
Yg dibilang kista kecil" itu mgkn sel telur yg kcl" blm berkembang ya bund?
Jgn kuatir bund,.. kl cm PCO sebenarnya mudah koq bund diatasi dibanding masalah" yg lain... bunda usahain diet sehat... kl ada waktu baca blog aku ttg diet sehat utk PCOS... atau di forum aku udah pernah bikin thread copas dr blog..
https://ibuhamil.com/diskusi-umum/33...tasi-pcos.html

Kl bener bunda PCO emang hrs rutin kontrol dokter bund,..ikut terapi obat sambil konsumsi sumber" alami dari makanan..
Mudah"an bs segera diatasi ya bund... jgn sedih bund..semangat ya..
Trimakasih banyak yaa Bunda,,waktu pulang ke rumah,,aq lgsung nyari2 info ttg PCO itu,,n syukurlah sprti yg bunda bilang td.. masih besar harapan untuk bisa hamil.
oya bund,,dokternya bilang gt bund,,di indung tlur ada kista banyak n ukurannya kecil.. kmarin aq dikasih obat METFORMIN N PROFERTIL,, aq nyari info ttg 2 obat itu,,bilangnya untuk pnyubur,pnguat kndungan n mmbntu mngurangi gjla diabetes..
bener kh itu bund??? aQ mikirnya gini,,obat untuk ngobatin kistanya apa?? aQ bingung bund..
aQ brharap bunda bisa kasih info lbih banyak yaa ttg yg aQ alami ini..
tlong yaa Bund??!!


---------- Post added at 09:30 ---------- Previous post was at 09:27 ----------

Replying to: View Post
aslam......pagi bund..,klo bunda punya fb gabung sm group pcos fighter aja disitu bnyak skali info2 penting soal pco bund...tetap semangat ya bund
Wa'alaikumsalam.. aQ ngga' punya fb bund,, ada ssuatu n lain hal yg bikin aQ ngga' buat fb.. khwatir suami marah..

n trimakasih yaa bund atas dukungannya.. kalo bisa bunda tolong kasih tau aQ yaa sputar PCO ini,,biar aq bner2 paham. alnya pnjlasan dokter kmarin blum bikin aQ puas,. sdh trlnjur sdih,,ngga' konsen lg dengar dokternya ngomong..


---------- Post added at 09:35 ---------- Previous post was at 09:30 ----------

Replying to: View Post
pagi Bunda Izmi...aduh...turut bersedih Bun...
Tapi jangan terlalu di ambil stress Bun...
Semua permasalahan sakit - penyakit pasti bisa di sembuhkan.
Bunda coba terapi herbal dulu, coba Bunda cari info tentang Jelly Gold Gamat.
Budhe saya pernah mengalami ada Tumor di dalam rahim, dan Dokter menyarankan Budhe saya harus menjalani operasi untuk pengangkatan tumur itu, tapi karena Budhe saya orangnya takut dengan yang namanya operasi, jadi Budhe saya bersih keras tida mau di operasi, akhirnya satu teman dari Budhe saya, menyarankan untuk terapi dengan herbal Jelly Gold Gamat itu secara rutin, tapi saya juga gak sempat tanya Budhe saya menjalani terapinya berapa bulan, cuman Budhe hanya menceritakan kondisinya penyakit tumornya sudah tidak ada kata dokter. saya bertanya sama Budhe saya tentang herbal ini, ketika saya mendengar Bunda Sherlie terkena Andenomyosis, karena saya fikir Budhe saya dulu juga terkena penyakit seperti yang Bunda Sherlie punya, tapi ternyata malah Tumor, dan Budhe saya juga sempat cerita, di satu bulan setelah terapi dengan herbal itu, Budhe saya menyempatkan diri untuk kontrol mengecekan tumarnya, dan dokterpun sempat kaget, karena tumornya Budhe saya jadi mengecil.
jadi saran saya Buat Bunda, Bunda harus berfikir positif dulu, bahwa penyakit yang Bunda punya saat ini, pasti bisa di sembuhkan. karena dengan kenyakinan dari diri kita sendiri, sedikitnya bisa membantu untuk proses penyembuhan dan juga memohon ke pada Tuhan untuk penyembuhan kita. Amin
Makasih bgt yaa Bunda holden,. iya bund,,yg Q bisa skarang hanyalah brpikir positif dlu n nenangin diri sndri.. alnya otak Q masih kacau mikirin prkataan dokter kmarin.. brusaha untuk ttp kuat,,tp yaa itu td,,knapa bawaannya sdih mulu..
oya bunda Holden,kmarin aQ dikasih obat METFORMIN N PROFERTIL aja bund,. apa dgn obat itu kistanya bisa hilang kh bund???
 
  #3033  
Old
Ryanti...
 
Location: jakarta dan di hati suamiku
Posts: 1,044
 
Replying to: View Post
aslam......pagi bund..,klo bunda punya fb gabung sm group pcos fighter aja disitu bnyak skali info2 penting soal pco bund...tetap semangat ya bund

aku udah gabung bunda berti
 
"berkembang dan tumbuhlah dengan sempurna di rahim ibu ya nak,, Allah selalu menjagamu sayang"
  #3034  
Old
berti ...
 
Location: palembang
Posts: 203
 
Replying to: View Post
aku udah gabung bunda berti
iya ya bund kasih info jg bund buat bunda azmi...
td aku coba copas buat bunda azmi tp koq gagal ya...hadeeeehh


@bunda azmi: sabar ya bund nanti aku coba copas lg..,
 
waiting for a miracle from ALLAH SWT
  #3035  
Old
berti ...
 
Location: palembang
Posts: 203
 
PCOS (SINDROM OVARIUM POLIKISTIK)

Pada tahun 1935, Stein dan Leventhal menggambaran adanya penderita amenorea dan infertil dan disertai dengan pembesaran ovarium berikut sejumlah kista kecil di dalamnya. Pada awal 1980an, beberapa kasus seperti diatas diketahui memiliki kaitan dengan hiperinsulinemia dan gangguan toleransi glukosa. Pada awal 1990an, ditemukan adanya defek reseptor insulin pada penderita PCOS.
Berkaitan dengan penemuan yang ada, perhatian terhadap PCOS sekarang di pusatkan pada masalah hiperandrogenisme, hiperinsulinemia, abnormalitas kadar lemak darah dan obesitas yang memberikan dampak yang lebih luas terhadap kesehatan. Dokter harus memiliki kemampuan untuk dapat menegakkan diagnosa PCOS secara dini dan membantu agar penderitanya terhindar dari berbagai masalah kesehatan jangka panjang sebagai konsekwensi medis lanjutan dari PCOS.

Definisi PCOS:
Kumpulan gejala yang ditandai dengan adanya anovulasi (tidak keluarnya ovum/sel telur) kronis (yang berkepanjangan/dalam waktu lama) disertai perubahan endokrin (seperti: hiperinsulinemia, hiperandrogenemia).

Etiologi
Etiologi PCOS tidak diketahui secara pasti, namun diperkirakan sangat dipengaruhi oleh:
1. Resistensi insulin
2. Hiperandrogenemia
3. Kelainan produksi hormon gonadotropin
4. Disregulasi P450 c 17
Defek gen pembentuk P450 c 17α, yang mengkode aktivitas 17α-hidroksilase dan 17,20-lyase.
5. Genetik. Ada kecenderungan penurunan sifat secara autosomal dominan.

Penyebab Gejala dan keluhan PCOS
disebabkan oleh adanya perubahan hormonal. Satu hormon merupakan pemicu bagi hormon lainnya. Hal ini akan menimbulkan lingkaran setan dari suatu gangguan keseimbangan hormonal dalam sistem endokrin.

Gangguan tersebut antara lain adalah :
a. Hormon ovarium. Bila kadar hormon pemicu ovulasi tidak normal maka ovarium tidak akan melepaskan sel telur setiap bulan. Pada beberapa penderita, dalam ovarium terbentuk kista-kista kecil yang menghasilkan androgen.
b. Kadar androgen yang tinggi. Kadar androgen yang tinggi pada wanita menyebabkan timbulnya jerawat dan pola pertumbuhan rambut seperti pria serta terhentinya ovulasi.
c. Kadar insulin dan gula darah yang meningkat. Sekitar 50% tubuh penderita PCOS bermasalah dalam penggunaan insulin yaitu mengalami resistensi insulin. Bila tubuh tidak dapat menggunakan insulin dengan baik maka kadar gula darah akan meningkat. Bila keadaan ini tidak segera diatasi, maka dapat terjadi diabetes kelak dikemudian hari.

Gejala
Gejala PCOS cenderung terjadi secara bertahap. Awal perubahan hormon yang menyebabkan PCOS terjadi pada masa remaja setelah menarche. Gejala akan menjadi jelas setelah berat badan meningkat pesat.

1, Gejala PCOS awal:
a. Jarang atau tidak pernah mendapat haid. Setiap tahun rata-rata hanya terjadi kurang dari 9 siklus haid ( siklus haid lebih dari 35 hari ). Beberapa penderita PCOS dapat mengalami haid setiap bulan namun tidak selalu mengalami ovulasi.
b. Perdarahan haid tidak teratur atau berlebihan. Sekitar 30% penderita PCOS memperlihatkan gejala ini.
c. Rambut kepala rontok dan rambut tubuh tumbuh secara berlebihan. Kerontokan rambut dan pertumbuhan rambut berlebihan dimuka, dada, perut (hirsuitisme) disebabkan oleh kadar androgen yang tinggi.
d. Pertumbuhan jerawat. Pertumbuhan jerawat disebabkan pula oleh kadar androgen yang tinggi.
e. Depresi. Perubahan hormon dapat menyebabkan gangguan emosi.

2. Gejala PCOS lanjut
a. Berat badan meningkat atau obesitas terutama pada tubuh bagian atas (sekitar abdomen dan pinggang). Gejala ini disebabkan oleh kenaikan kadar hormon androgen.10
b. Kerontokan rambut dengan pola pria atau penipisan rambut kepala (alopesia). Gejala ini disebabkan oleh kenaikan kadar hormon androgen.
c. Abortus berulang. Penyebab hal ini tidak diketahui dengan jelas. Abortus mungkin berkaitan dengan tingginya kadar insulin, ovulasi yang terhambat atau masalah kualitas sel telur atau masalah implantasi pada dinding uterus.
d. Sulit mendapatkan kehamilan (infertil) oleh karena tidak terjadi ovulasi.
e. Hiperinsulinemia dan resistensi insulin yang menyebabkan obesitas tubuh bagian atas, perubahan kulit dibagian lengan, leher atau pelipatan paha dan daerah genital.
f. Masalah gangguan pernafasan saat tidur (mendengkur). Keadaan ini berhubungan dengan obesitas dan resistensi insulin.
g. Nyeri panggul kronis (nyeri perut bagian bawah dan panggul )
h. Tekanan darah tinggi seringkali ditemukan pada penderita PCOS.

Permasalahan dalam PCOS
1. Masalah reproduksi
Gangguan keseimbangan hormonal akibat PCOS menyebabkan terjadinya sejumlah permasalahan dalam kehamilan dan masalah kesehatan reproduksi lain :
a. Infertilitas
b. Abortus berulang
c. Diabetes gestasional
d. Hipertensi dalam kehamilan dan atau persalinan dengan segala akibatnya (pre eklampsia/eklampsia, bayi kecil masa kehamilan, persalinan preterm)
e. Hiperplasia endometrium (lesi prakanker). Keadaan ini terjadi bila siklus haid tidak berlangsung secara teratur sehingga terjadi “penumpukan” endometrium. Penggunaan pil kontrasepsi diharapkan dapat menurunkan kejadian hiperplasia endometrium.
f. Karsinoma endometrium. Resiko meningkat 3 kali lipat dibandingkan dengan yang bukan penderita PCOS.
Menjelang menopause, sebagian penderita memperlihatkan pola haid yang lebih teratur. Tidak diketahui dengan jelas mengapa hal tersebut dapat terjadi. Meskipun demikian, riwayat PCOS masih tetap akan meningkatkan resiko hipertensi, diabetes, penyakit jantung dan karsinoma endometrium.

2. Masalah insulin dan metabolisme gula
Insulin
adalah hormon yang diperlukan oleh sel untuk mendapatkan energi dari glukosa. Namun kadang-kadang sel tidak menunjukkan respon yang memadai terhadap aktivitas insulin. Keadaan ini disebut sebagai resistensi insulin. Resistensi insulin menyebabkan kenaikan kadar gula darah dan diabetes. Lebih dari 40% penderita PCOS menunjukkan adanya resistensi insulin, dan lebih dari 10% diantaranya akan menderita diabetes melitus tipe 2 saat berusia sekitar 40 tahun. Kadar insulin juga meningkat pada penderita resistensi insulin. Kadar insulin yang tinggi seperti ini dapat meningkatkan kadar hormon pria sehingga keluhan PCOS menjadi semakin parah.

Masalah kesehatan akibat resistensi insulin :
a. Hipertensi
b. Kadar trigliserida meningkat
c. Kadar kolesterol HDL rendah
d. Kadar gula darah meningkat
e. Peningkatan timbunan lemak tubuh (terutama di bagian perut)

3. Masalah jantung dan pembuluh darah
Diperkirakan bahwa tingginya kadar insulin pada penderita PCOS memperburuk masalah jantung dan pembuluh darah.
Masalah tersebut antara lain :
a. Artherosclerosis ( pengerasan arteri).
b. Penyakit arteri koroner dan serangan jantung. Sejumlah penelitian memperlihatkan bahwa kemungkinan serangan jantung meningkat 7 kali lipat pada penderita PCOS.
c. Hipertensi.
d. Hiperkolesterolemia.
e. Stroke.

4. Masalah gangguan pernafasan saat tidur ( mendengkur)
“Obstructive Sleep Apnea” berkaitan erat dengan obesitas dan resistensi insulin.

Faktor Risiko PCOS
Faktor risiko utama terjadinya PCOS adalah riwayat PCOS dalam keluarga. Diperkirakan terdapat kombinasi genetik dalam kejadian PCOS. Bila dalam satu keluarga terdapat penderita PCOS maka kemungkinan terjadinya PCOS adalah 50%. PCOS dapat diturunkan dari pihak bapak atau ibu kepada anaknya. Riwayat keluarga dengan Diabetes diperkirakan juga akan meningkatkan resiko terjadinya PCOS oleh karena ada hubungan yang sangat kuat antara kejadian diabetes dan PCOS. Saat sekarang sedang dilakukan penelitian kearah ini.
Penggunaan obat anti kejang tertentu juga diperkirakan akan meningkatkan resiko terjadinya PCOS.

Tanda-tanda yang harus diwaspadai remaja wanita (dianjurkan konsultasi dengan dokter)
Sampai usia 14 tahun masih belum mendapatkan haid dan terjadi pertumbuhan rambut di dada, punggung atau muka (hirsuitisme)
a. Sampai usia 15 tahun belum mendapatkan haid atau 2 tahun setelah tumbuhnya payudara dan rambut pubis.
b. Memperoleh haid kurang dari 8 kali dalam waktu 1 tahun dan sudah memperoleh haid selama 2 tahun.
c. Jerawat yang berlebihan ; rambut kepala rontok ; pertumbuhan rambut berlebihan di dada, punggung atau muka.
d. Siklus haid kurang dari 21 hari atau lebih dari 45 hari secara terus menerus
e. Terdapat gejala diabetes, seperti mudah haus dan buang air kecil (khususnya malam hari), rasa lapar meningkat, penurunan berat badan secara mendadak, pandangan kabur atau gangguan sensorik pada telapak tangan atau kaki.
f. Tumbuh jerawat berlebihan, kulit berminyak, acrochordon pada daerah leher, acanthosis nigricans pada lipatan kulit di leher, lipat paha atau sisi dalam lengan.

Tanda-tanda yang harus diwaspadai Seorang wanita pada masa reproduksi ( 20 – 40 tahun) (dianjurkan konsultasi dengan dokter)
a. Siklus haid secara terus menerus kurang dari 21 hari atau lebih dari 35 hari.
b. Siklus haid teratur namun terjadi kesulitan hamil setelah berusaha selama satu tahun.
c. Perdarahan pervagina berlangsung lebih dari 8 hari, bergumpal atau terjadi bercak perdarahan berlebihan.
d. Nyeri panggul berlangsung lebih dari 4 minggu.
e. Pertumbuhan rambut berlebihan pada daerah dada, punggung atau muka.
f. Terdapat gejala diabetes, seperti mudah haus dan buang air kecil (khususnya malam hari), rasa lapar meningkat, penurunan berat badan secara mendadak, pandangan kabur atau gangguan sensorik pada telapak tangan atau kaki.
g. Tumbuh jerawat berlebihan, kulit berminyak, acrochordon pada daerah leher, acanthosis nigricans pada lipatan kulit di leher, lipat paha atau sisi dalam lengan.
h. Depresi atau gangguan emosi.
i. Kenaikan berat badan bagian atas dimana lemak abdomen lebih banyak dibandingkan lemak pinggul atau dikenal dengan obesitas android yang berkaitan dengan peningkatan kadar hormon seksual pria (testosteron).

Komplikasi PCOS Jangka Panjang:
1. Diabetes Melitus tipe 2
2. Dislipidemia
3. Kanker endometrium
4. Hipertensi
5. Penyakit kardiovaskular
6. Gestational DM
7. Pregnancy-induced hypertension (PIH)
8. Kanker ovarium
9. Kanker payudara

Pemeriksaan Diagnostik
Untuk menegakkan diagnosa PCOS diperlukan sejumlah pemeriksaan antara lain anamnesa yang cermat, pemeriksaan fisik dan pemeriksaan laboratorium serta pemeriksaan ultrasonografi.

1. Anamnesa:
a. Riwayat medis mengenai keluhan yang dirasakan penderita.
b. Pertanyaan mengenai perubahan berat badan, perubahan kulit, rambut dan siklus haid.
c. Pertanyaan mengenai masalah kesuburan.
d. Pertanyaan mengenai riwayat keluarga yang menderita PCOS atau diabetes.

2. Pemeriksaan fisik:
a. Pemeriksaan kesehatan secara umum termasuk tekanan darah, berat dan tinggi badan (menentukan BMI-Body Mass Index).
b. Pemeriksaan tiroid, kulit, rambut, payudara.
c. Pemeriksaan bimanual untuk melihat kemungkinan adanya pembesaran ovarium.

3. Pemeriksaan laboratorium :
1. β-hCG untuk menyingkirkan kemungkinan kehamilan.
2. Testosteron dan androgen. Kadar tinggi dari Androgen akan menghambat terjadinya ovulasi dan menyebabkan jerawat, pertumbuhan rambut secara berlebihan dan kerontokan rambut kepala.
3. Prolaktin yang mempengaruhi siklus haid dan fertilitas
4. Kolesterol dan trigliserida
5. Pemeriksaan untuk fungsi ginjal dan hepar dan pemeriksaan gula darah
6. Pemeriksaan TSH (Thyroid Stimulating Hormon) untuk menentukan aktivitas tiroid
7. Pemeriksaan hormon adrenal, DHEA-S (Dehiydroepiandrosteron Sulfat) atau 17-hydroxyprogesteron. Gangguan kelenjar adrenal dapat menimbulkan gejala seperti PCOS.
8. Pemeriksaan OGTT- oral glucosa tolerance test dan kadar insulin untuk menentukan adanya resistensi insulin.

4. Pemeriksaan ultrasonografi :
Pemeriksaan ulttrasonografi pelvis dapat menemukan adanya pembesaran satu atau kedua ovarium. Namun yang perlu diingat bahwa pada PCOS tidak selalu terjadi pembesaran ovarium sehingga diagnosa PCOS dapat diduga tanpa harus melakukan pemeriksaan ultrasonografi terlebih dulu.

TERAPI
1. Terapi awal
Langkah pertama dalam penatalaksanaan PCOS adalah melakukan olahraga secara teratur, mengkonsumsi makanan sehat dan menghentikan kebiasaan merokok. Ini merupakan pilihan utama terapi dan bukan sekedar menghasilkan perubahan gaya hidup. Terapi tambahan tergantung pada keluhan penderita dan apakah dokter merencanakan agar penderita dapat memperoleh kehamilan.
a. Bila penderita memiliki berat badan berlebihan, menurunkan sedikit berat badan sudah sangat membantu dalam menjaga keseimbangan hormonal sehingga siklus haid menjadi teratur dan terjadi ovulasi. Olah raga teratur dan melakukan diet untuk menurunkan berat badan merupakan langkah utama dan sangat penting bagi penderita bila menghendaki kehamilan.
b. Bila penderita memilki kebiasaan merokok, hendaknya kebiasaan ini segera dihentikan. Perlu diketahui bahwa merokok dapat meningkatkan kadar androgen. Selain itu kebiasaan merokok akan meningkatkan resiko terjadinya penyakit jantung.
c. Bila penderita menghendaki kehamilan dan penurunan berat badan saja tidak dapat memperbaiki fertilitas, maka diperlukan pemberian obat untuk menurunkan insulin. Dengan menurunkan berat badan, kesempatan untuk ovulasi dan kehamilan meningkat. Terapi dengan pemicu ovulasi dapat pula menyebabkan terjadi ovulasi.
d. Bila penderita menghendaki kehamilan, dokter dapat pula menggunakan terapi hormonal untuk membantu pengendalian hormon ovarium. Untuk memperbaiki masalah siklus haid, terapi dengan pil kontrasepsi oral dapat mencegah agar lapisan endometrium tidak terlalu lama menebal. Hal ini dapat mencegah terjadinya karsinoma endometrium. Terapi hormonal juga dapat mengatasi pertumbuhan rambut berlebihan dan jerawat. Terapi hormon dapat berupa pil kontrasepsi oral, patches atau cincin vagina. Kadang-kadang digunakan pula obat penurun androgen (spironolakton = aldactone) yang biasa diberikan bersama dengan pil kontrasepsi oral kombinasi estrogen-progestin. Terapi kombinasi ini diperlukan untuk mengatasi kerontokan, jerawat dan pertumbuhan rambut berlebihan.

Terapi hormon tidak dapat menurunkan resiko terhadap jantung, tekanan darah, kolesterol dan resiko diabetes. Inilah sebabnya, mengapa olah raga dan diet yang sehat tetap merupakan kunci utama dalam pengobatan PCOS.

2. Terapi tambahan untuk mengatasi masalah rambut dan kulit :
Terapi lain untuk PCOS antara lain :
a. Menghilangkan rambut dengan sinar laser, elektrolisis, waxing, tweezing atau kimiawi.
b. Mengatasi masalah pada kulit. Obat jerawat topikal atau per oral dapat diperoleh secara bebas. Pengangkatan “skin tag” tidak perlu dilakukan kecuali bila menyebabkan iritasi.

3. Terapi Mandiri :
Terapi mandiri dapat membantu penderita dalam mengatasi gejala dan keluhan yang ada serta mengelola hidup secara sehat.

Pengendalian dan penurunan berat badan
dapat menurunkan resiko terjadinya diabetes, hipertensi dan hiperkolesterolemia. Penurunan berat badan yang tidak terlalu drastis dapat mengatasi kadar androgen dan kadar insulin serta infertiliti. Penurunan berat badan sebesar 5 – 7% dalam waktu 6 bulan sudah dapat menurunkan kadar androgen sedemikian rupa sehingga ovulasi dan fertilitas menjadi pulih pada 75% kasus PCOS.
a. Penurunan berat badan.
Memperoleh berat badan yang ideal akan memperbaiki kesehatan penderita dan dapat mengatasi masalah kesehatan jangka panjang. Meningkatkan aktivitas dan makan makanan sehat merupakan kunci pengendalian berat badan.
b. Olah raga.
Penderita diharap untuk menjadikan olah raga teratur sebagai bagian penting dalam kehidupannya. Berjalan kaki merupakan aktivitas yang paling baik dan sederhana yang dapat dengan mudah dikerjakan.
c. Makanan sehat dan gizi seimbang
yang terdiri dari kombinasi buah dan sayuran, produk makanan kecil berkalori rendah yang dapat memuaskan nafsu makan dan menngatasi kebiasaan makan kecil.
d. Pertahankan berat badan yang sehat.
e. Hentikan kebiasaan merokok.

TERAPI MEDIKAMENTOSA
a. Pil kontrasepsi kombinasi estrogen dan progestin digunakan pada penderita dengan haid tidak teratur atau amenorea. Terapi ini membantu mengatasi jerawat, pertumbuhan rambut berlebihan dan kerontokan rambut. Progestin diperlukan agar terjadi pertumbuhan dan pengelupasan endometrium secara teratur seperti yang terjadi pada haid. Pengelupasan endometrium yang terjadi setiap bulan dapat mencegah karsinoma uterus. Pil kontrasepsi YASMIN merupakan pil yang ideal untuk kasus PCOS oleh karena mengandung progestin yang disebut drospirenon yang memiliki sifat anti androgen.

b. Progestin sintetis. Bila penderita tidak dapat menggunakan hormon estrogen maka penggunaan progestin yang dapat digunakan adalah yang tidak meningkatkan kadar androgen dan baik untuk penderita PCOS yaitu : norgestimate, desogestrel dan drospirenon. Efek samping yang mungkin terjadi : nyeri kepala, retensi air dan perubahan emosi.
Catatan :
Sejumlah progestin menyebabkan peningkatan kadar androgen. Terdapat 3 jenis progestin yang tidak meningkatkan kadar adrogen dan sangat baik bila digunakan pada kasus PCOS.

c. Diuretik. Spironolaktone yang dapat menurunkan androgen (Aladactone) diberikan bersama dengan pil kontrasepsi kombinasi. Terapi ini dapat mengatasi kerontokan rambut, pdertumbuhan jerawat dan rambut abnormal (hirsuitisme)

d. Metformin (Glucophage). Obat diabetes ini digunakan untuk mengendalikan insulin, gula darah dan androgen. Obat ini menurunkan resiko diabetes dan penyakit jantung serta memulihkan siklus haid dan fertilitas.
Catatan : Metformin nampaknya sangat bermanfaat untuk mengatasi gejala yang terjadi pada PCOS. Metformin dapat memperbaiki derajat fertilitas, menurunkan kejadian abortus, dan diabetes gestasional serta mencegah terjadinya masalah kesehatan jangka panjang. Penggunaan metformin pada masa kehamilan masih merupakan kontroversi meskipun resiko nampaknya sangat kecil. Metformin oleh FDA dimaksudkan untuk mengatasi diabetes sehingga penggunaannya pada kasus PCOS harus dibahas secara rinci.

e. Klomifen sitrat dan injeksi gonadotropin (LH dan FSH). Klomifen sitrat dapat diberikan bersama dengan metformin bila metformin dapat memicu terjadinya ovulasi. Kombinasi kedua jenis obat ini akan memperbaiki kerja dari klomifen sitrat.

f. Eflomithine (Vaniqa) adalah krim yang dapat menghambat pertumbuhan rambut dan hanya bisa diperoleh dengan resep dokter.

TERAPI PEMBEDAHAN
Terapi pembedahan kadang-kadang dilakukan pada kasus infertilitas akibat PCOS yang tidak segera mengalami ovulasi setelah pemberian terapi medikamentosa. Melalui pembedahan, fungsi ovarium di pulihkan dengan mengangkat sejumlah kista kecil.
Alternatif tindakan :
a. “Wedge Resection” , mengangkat sebagian ovarium. Tindakan ini dilakukan untuk membantu agar siklus haid menjadi teratur dan ovulasi berlangsung secara normal. Tindakan ini sudah jarang dikerjakan oleh karena memiliki potensi merusak ovarium dan menimbulkan jaringan parut.
b. “Laparoscopic ovarian drilling” , merupakan tindakan pembedahan untuk memicu terjadinya ovulasi pada penderita PCOS yang tidak segera mengalami ovulasi setelah menurunkan berat badan dan memperoleh obat-obat pemicu ovulasi. Pada tindakan ini dilakukan eletrokauter atau laser untuk merusak sebagian ovarium. Beberapa hasil penelitian memperlihatkan bahwa dengan tindakan ini dilaporkan angka ovulasi sebesar 80% dan angka kehamilan sebesar 50%. Wanita yang lebih muda dan dengan BMI dalam batas normal akan lebih memperoleh manfaat melalui tindakan ini.
 
waiting for a miracle from ALLAH SWT
  #3036  
Old
Vebby...   TS 
 
Location: Jawa Tengah
Posts: 1,640
 
Bunda dwi azmi..

Kl PCO itu emang saat di usg pasti kelihatan seperti kista kcl"... tp sebenarnya itu sel telur yg bantet gak bs berkembang.. makanya dokter ksh obat metformin/profertil (penyubur)... itu emang utk membantu sel telur berkembang..
Mudah"an setelah dibantu obat itu nanti sel telurnya bs keluar ya bund...dan bunda segera bs hamil..
PCO bs hamil koq bund... tp ya kendalanya bs 2-3bln atau lbh br terjadi ovulasi... makanya ada yg ngerasa 3bln telat tp negatif, tahu" hamil...krn sebenarnya bukan telat mens krn hamil tp telat ovulasinya...
Diusahakan HB rutin aja..biar gak ketinggalan pas ovulasi..
Semoga apapun masalah kita soal promil ini bs segera diatasi dan cpt dapet tiket H... amin.
 
kunjungi blog ku yaa.....sehatfam,com
Cerita promilku
  #3037  
Old
Ryanti...
 
Location: jakarta dan di hati suamiku
Posts: 1,044
 
PAGIIIII MAMI MAMI CANTIK DAN SEXY......... maap yach td baca2 di halaman yg kmrn bunda azmi sabar yach bunda, semangat bunda insyaAllah ada jalan keluarnya,, iya bener kata bunda berti klo bunda punya FB gabung di grup PCO's Fighter aja,,,


bunda septi makasih pintu gerbangnya dah dibukain

bunda holden,,, yuhuuuuu

bunda vebby,,,, cup cup

bunda berti,,, aku udah gabung di PCO's fighter bunda

bunda sebrina,, lama tak muncul nich heheheh

bunda donita,,,, semangat kerja

bunda nabilmom.... lha iya si bunda ngilang dr kmrn siang bunda,,

bunda nana diyon,,, kmrn lupa ucapin makasih udah add heeheheh

bunda yg lain met aktivitas yach
 
"berkembang dan tumbuhlah dengan sempurna di rahim ibu ya nak,, Allah selalu menjagamu sayang"
  #3038  
Old
berti ...
 
Location: palembang
Posts: 203
 
alhamdulillah berhasil copas'nya.....semoga bermanfaat ya bunda azmi...jgan sedih ya..,digroup itu bnyak loh bund para bunda yg berhasil hamil...,tetap positif thinking aja ya bund say :-)
 
waiting for a miracle from ALLAH SWT
  #3039  
Old
Holden...
 
Posts: 2,026
 
Bunda Dwi Azmi...yang aku tau sih Bisa...tapi tidak boleh mengomsumsi lebih dari 3 bulan, Metformin dan Profertil memang biasanya di berikan oleh Dokter kepada pasiennya yang menderita PCO, makanya Dokter selalu memberikan obat itu hanya untuk 3x siklus, karena profertil kalau over bisa menimbulkan kista.
Maaf ya Bun...saya ada sedikit pertanyaaan...apakah Bunda Memiliki penyakit diabetes? Coba Bunda di barengin dengan Olah raga sehari 2x pagi dan sore.
 
  #3040  
Old
berti ...
 
Location: palembang
Posts: 203
 
Replying to: View Post
PAGIIIII MAMI MAMI CANTIK DAN SEXY......... maap yach td baca2 di halaman yg kmrn bunda azmi sabar yach bunda, semangat bunda insyaAllah ada jalan keluarnya,, iya bener kata bunda berti klo bunda punya FB gabung di grup PCO's Fighter aja,,,


bunda septi makasih pintu gerbangnya dah dibukain

bunda holden,,, yuhuuuuu

bunda vebby,,,, cup cup

bunda berti,,, aku udah gabung di PCO's fighter bunda

bunda sebrina,, lama tak muncul nich heheheh

bunda donita,,,, semangat kerja

bunda nabilmom.... lha iya si bunda ngilang dr kmrn siang bunda,,

bunda nana diyon,,, kmrn lupa ucapin makasih udah add heeheheh

bunda yg lain met aktivitas yach
fb bunda apa??? biar qt bisa ktemu digroup itu jg bund
 
waiting for a miracle from ALLAH SWT
  #3041  
Old
dwi az...
 
Location: di Hati suami Q
Posts: 549
 
Bunda Vebby.. trimakasih bgt yaa atas info dr thread bunda yg bunda kasih tadi..
sangat sangat mmbantu bund.. trimasih yaa Bund,. kmarin dokter jg bilng dgn mmprbaiki pola makan,,olhraga tratur,,bisa mmbntu mnghilangkn kistanya.. tapi knapa yaaa' ko dr kmaren smpe skarang bawaannya masih kpikiran n sdih truss..

oya Bunda,,skdar info,,TB/BB Q yaitu 165/63.
kmaren dokter jg tanya,"ada kturunan diabet ngga'?" aQ jawab,
"ngga' ada". krna emang aQ ngga' ada kturunan diabet bund..
ko bisa yaa Bund aq ada kista??
hadeeeeuuuww pusing aQ jadinya bund..
maaf yaa bunda2,,aQ ksannya lebay amat sdihnya,,tp ini beneran aQ syok bund pas tau dokternya bilang aQ ada kista!!!
 
  #3042  
Old
Ryanti...
 
Location: jakarta dan di hati suamiku
Posts: 1,044
 
mami mami nich aku copy link buat yg punya FB bisa langsung dibuka https://www.facebook.com/groups/114816021887243/

---------- Post added at 08:52 ---------- Previous post was at 08:51 ----------

Replying to: View Post
fb bunda apa??? biar qt bisa ktemu digroup itu jg bund
https://www.facebook.com/salcabila ini bund FB aku add yach hehehe
 
"berkembang dan tumbuhlah dengan sempurna di rahim ibu ya nak,, Allah selalu menjagamu sayang"
  #3043  
Old
dwi az...
 
Location: di Hati suami Q
Posts: 549
 
Replying to: View Post
iya ya bund kasih info jg bund buat bunda azmi...
td aku coba copas buat bunda azmi tp koq gagal ya...hadeeeehh


@bunda azmi: sabar ya bund nanti aku coba copas lg..,

iya bunda.. makasih bgt atas bantuan n dukungannya bund...
ini lg brusaha tegar kmbali,, tp tetep aja syoknya ngga' hilang..
mngkin bntar sdh bisa lbih tenang kali,,ini dgn brbagi dgn bunda2 dsni,,sdikitnya aQ sdh trhibur bunda..
 
  #3044  
Old
berti ...
 
Location: palembang
Posts: 203
 
Replying to: View Post
mami mami nich aku copy link buat yg punya FB bisa langsung dibuka https://www.facebook.com/groups/114816021887243/

---------- Post added at 08:52 ---------- Previous post was at 08:51 ----------



https://www.facebook.com/salcabila ini bund FB aku add yach hehehe
siaappp...mkasih ya bunda
 
waiting for a miracle from ALLAH SWT
  #3045  
Old
Holden...
 
Posts: 2,026
 
Mak Ryanti....tadi kesininya naik sepeda motor gak???
Kalau naik sepeda motor janagn lupa kaca mata kudanya di pakai...biar jalannya lurus terus
 
Silakan daftar untuk menulis pesan :-)


Topik yang mirip
Thread Thread Starter Forum Replies Post Terakhir
salam hangat untuk para calon bunda/bunda -- Kenalan Yuk! 3
Thread tentang diluar kehamilan dsb. Di "ngobrol apa saja" -- Diskusi Umum 51
forumku.com membuka kesempatan moderator untuk para bunda dan calon bunda -- Area Promosi 1
ayo bunda! beri dukungan semangat untuk para bunda yg promil... :) -- Ngobrol Apa Saja 62
assalamualaikum bunda......ada tips baru untuk para bunda yg lg promil .... -- Diskusi Umum 26


Zona waktu GMT +7. Waktu saat ini adalah 15:02.


IbuHamil.com - Forum Informasi Kehamilan
Forum diskusi kehamilan dan komunitas ibu hamil terbesar di Indonesia
© 2024 IbuHamil.com