Keju yang biasa disantap, ternyata bisa mempersulit pria menghamili istrinya.
Penelitian Harvard menunjukkan bahwa pria yang memakan tiga slice keju (3 ons) sehari memiliki kualitas sperma yang 'memble'.
Tak hanya keju, beberapa produk makanan terbuat dari susu diperkirakan memberikan risiko yang sama.
Pemimpin penelitian Myriam Afeiche dari Harvard School of Public Health di Boston, AS menjelaskan hormon estrogen sapi betina dalam susu mungkin menjadi penyebabnya, meskipun belum diketahui secara pasti.
"Hal lain seperti adanya kandungan senyawa, seperti pestisida, polusi terklorinasi dan logam berat mungkin turut mempengaruhi," jelasnya.
Kecepatan berenang dan bentuk yang baik menunjukkan kualitas sperma tersebut baik. Namun, mengonsumsi tiga porsi makanan penuh lemak susu per hari malah menurunkan 25 persen kualitas sperma.
Semoga bermanfaat ya . .masih banyak tips tips lain . check : Keju Bikin Sperma 'Memble'