Forum Ibu Hamil dan Kehamilan Daftar di IbuHamil.com untuk ikutan diskusi seputar kehamilan

  Forum Ibu Hamil dan Kehamilan > Diskusi Seputar Kehamilan > Diskusi Umum

Selamat datang di IbuHamil.com, sebuah forum seputar kehamilan. Untuk bertanya atau diskusi dengan bumil lain, silakan bergabung dengan komunitas kami.
  #1  
Old
poutin...   TS 
 
Location: Bandar Lampung
Posts: 2,424
Wink Kiat Merangsang IQ Tinggi Pada Bayi Sejak di Dalam Kandungan

Adapun kiat merangsang IQ tinggi pada bayi sejak di dalam kandungan dapat dilakukan dengan beberapa cara berikut :

1. Merangsang menggunakan Visual
Tidak saja makanan sehat yang dapat menciptakan koneksi di otak janin sehingga dapat meningkatkan kecerdasan dan juga konsentrasi di kemudian hari. Anda dapat melatih otak kecil anda dengan merangsang melalui gambar. Dengan cara visual kerja yang menggunakan kerja otak kanan maka akan berpengaruh positif dalam perkembangan janin. Anda dapat menggunakan cara dengan melatih otak kanan dengan mengambil gambar, memotret atau memandang pemandangan alam sehingga dapat membantu bayi anda merasakan apa yang anda rasakan. Ketenangan yang berasal dari gambar tersebutlah yang akan merangsang peningkatan IQ pada bayi anda.


2. Mengajak Janin Berbicara
Kemampuan janin di dalam kandungan telah mampu mendengarkan, melihat cahaya dan merespon melalui gerakan. Sehingga anda dapat menstimulasi dengan mengajak ngobrol janin pada usia kehamilan 23 minggu, meskipun kemampuannya masih sangat terbatas akan tetapi sudah dapat membedakan antara suara ibu dan bapak. Pada usia kehamilan ini sebaiknya ibu hamil mampu mendengarkan musik yang menenangkan atau mendengarkan lantunan ayat suci.


3. Rangsang Bayi dengan Menggunakan Cahaya
Pada sebuah penelitian yang dilakukan Journal of the American Academy of Child & Adolescent Psychology bahwa cahaya redup yang didekatkan pada ibu akan mampu merangsang bayi, usahakan untuk membeli cahaya yang bertahap. Hindari pemberian cahaya yang terlalu terang dikarenakan akan menggangu kenyamanan bayi anda. Ketika anda merasakan gerakan yang ditimbulkan oleh bayi maka ini merupakan sinyal bahwa tendangan tersebut salah satu respon dari bayi anda.


4. Cukupi Kebutuhan Nutrisi Bayi anda
Pilihan makanan yang sehat merupakan modal utama dalam menjaga kesehatan pada bayi anda. Anda dapat memilih makanan yang mengandung tinggi lemak omega 3 dan DHA yang mampu membantu dalam meningkatkan perkembangan otak janin secara optimal. Beberapa makanan yang dapat anda pilih seperti ikan tuna, salmon, dan jenis ikan tawar. Anda juga dapat mengkonsumsi minyak ikan sehingga memenuhi kebutuhan nutrisi janin anda selain itu daging unggas dan kuning telur sangat baik dalam memenuhi kebutuhan DHA.


5. Hindari Stres
Stres yang berlebihan akan berdampak buruk pada kesehatan kehamilan sebaiknya kecemasan dan stres dapat dikelola dengan baik. Anda dapat melatih tubuh dan pikiran anda rileks dengan pelatihan prenatal atau yoga dapat membantu anda dalam menghindari stres. Keadaan ini yang akan membuat janin anda rileksasi dan mampu meningkatkan kecerdasan anak anda.


 
Thread lain yang berhubungan:
Add pin baru ya : 548F160A
  #2  
Old
elin k...
 
Location: KP. DIY
Posts: 2,563
 
Lha ini thread ko d tutup ma si mimin..
Gak ada yg berbau porno puuunnn....
Info ini.....
 
***** namanya juga manusia hidup pasti ada masalahnya...
Wong yang udah gak hidup aja kadang masalahnya belum selesai kok..***** ^_^
iyo to lur...
  #3  
Old
poutin...   TS 
 
Location: Bandar Lampung
Posts: 2,424
 
Replying to: View Post
Lha ini thread ko d tutup ma si mimin..
Gak ada yg berbau porno puuunnn....
Info ini.....
maksudnya ditutup gimana??

---------- Post added at 16:20 ---------- Previous post was at 16:17 ----------

Replying to: View Post
maksudnya ditutup gimana??
oohh itu toh mksdnya...hehe..mgkn ada kta2 merangsangnya bun
 
Add pin baru ya : 548F160A
  #4  
Old
BabyN...
 
Location: Jakarta Utara
Posts: 2,188
 
Iyah bun.. kayaknya gara2 judulnya ada kata2 "merangsang" nya..
 
  #5  
Old
poutin...   TS 
 
Location: Bandar Lampung
Posts: 2,424
 
Replying to: View Post
Iyah bun.. kayaknya gara2 judulnya ada kata2 "merangsang" nya..
hehe Agak sensitif adminnya bun
 
Add pin baru ya : 548F160A
  #6  
Old
BabyN...
 
Location: Jakarta Utara
Posts: 2,188
 
Replying to: View Post
hehe Agak sensitif adminnya bun
Kayaknya mimin nya sortir pake program, jd yg mengandung kata2 tertentu lgsg dicoret.. hehehe...
 
  #7  
Old
poutin...   TS 
 
Location: Bandar Lampung
Posts: 2,424
 
Replying to: View Post
Kayaknya mimin nya sortir pake program, jd yg mengandung kata2 tertentu lgsg dicoret.. hehehe...
haha...mgkn bun, kudu ati2 nie nti lama2 dicoret juga membernya...wkwkwkwk
 
Add pin baru ya : 548F160A
  #8  
Old
elin k...
 
Location: KP. DIY
Posts: 2,563
 
Weealah.. si mimin... merangsang IQ kali miiinnn....
 
***** namanya juga manusia hidup pasti ada masalahnya...
Wong yang udah gak hidup aja kadang masalahnya belum selesai kok..***** ^_^
iyo to lur...
  #9  
Old
vanni3...
 
Posts: 386
 
pdhl thread bgus..hehe knp d banned ya
 
  #10  
Old
poutin...   TS 
 
Location: Bandar Lampung
Posts: 2,424
 
Replying to: View Post
Weealah.. si mimin... merangsang IQ kali miiinnn....
hehe..iyah merangsangnya..

---------- Post added at 08:27 ---------- Previous post was at 08:26 ----------

Replying to: View Post
pdhl thread bgus..hehe knp d banned ya
dari programnya bun..qlo mimin yg baca mgkn gag diblokir..
 
Add pin baru ya : 548F160A
  #11  
Old
poutin...   TS 
 
Location: Bandar Lampung
Posts: 2,424
 
Walau kena coret, tetep di up up up up up
 
Add pin baru ya : 548F160A
Silakan daftar untuk menulis pesan :-)


Topik yang mirip
Thread Thread Starter Forum Replies Post Terakhir
Stimulasi Bayi Cerdas Sejak Dalam Kandungan -- Diskusi Umum 27
sejak bulan ke berapa bayi mulai gerak2 di dalam kandungan..??? -- Diskusi Umum 26
metode hypnobirthing untuk mencerdaskan debay sejak dalam kandungan... -- Diskusi Umum 49
PRUmy child merupakan produk inovatif sejak bayi dalam kandungan. -- Area Promosi 0
"Mengenalkan" waktu tidur ke bayi sejak dalam kandungan -- Diskusi Umum 37


Zona waktu GMT +7. Waktu saat ini adalah 09:12.


IbuHamil.com - Forum Informasi Kehamilan
Forum diskusi kehamilan dan komunitas ibu hamil terbesar di Indonesia
© 2024 IbuHamil.com