Dear Dwi,
Silahkan berkonsultasi lebih lanjut dengan dokter anda, karena anda sudah dalam penanganan dokter anda. Selain itu saya belum pernah melakukan pemeriksaan pada anda dan bayi anda. Mohon maaf tidak bisa banyak membantu..
DJJ meningkat biasanya terjadi sebagai kompensasi dari bayi terhadap kekurangan nutrisi atau oksigen yang dia terima. Biasa saya lakukan evaluasi fungsi plasenta dahulu, diikuti dengan perekaman denyut jantung bayi dengan CTG. Bila perlu dievaluasi ulang dalam 24 jam atau 3 hari.