Forum Ibu Hamil dan Kehamilan Daftar di IbuHamil.com untuk ikutan diskusi seputar kehamilan

  Forum Ibu Hamil dan Kehamilan > Diskusi Seputar Kehamilan > Diskusi Umum

Selamat datang di IbuHamil.com, sebuah forum seputar kehamilan. Untuk bertanya atau diskusi dengan bumil lain, silakan bergabung dengan komunitas kami.
  #1  
Old
Syii...   TS 
 
Posts: 56
Default Bayi tabung / Inseminasi

Ass bunda2..
Mau nanya donk, apa bedanya ya bayi tabung or inseminasi?

Bayi tabung / inseminasi bisa pakai BPJS kah bun?

Adakah bunda2 disini yg sudah brhasil bunya bayi stelah program bayi tabung / insemnasi?
Makasi infonya
 
Thread lain yang berhubungan:
  #2  
Old
laiha...
 
Posts: 98
 
Salam kenal bun,
Menurutku sih, inseminasi kan memasukkan sperma lgsung kedalam rahim, kalau bayi tabung kan sperma dibuahi dulu baru dimasukin, kalau bpjs sy enggk tau tuh.thq
 
  #3  
Old
Bundan...
 
Posts: 3
 
Udah lama tapi mau coba bantu jawab.
Kalau inseminasi itu sebenarnya hampir sama dgn hubungan suami istri secara alami (sperma tetap harus berenang utk bertemu sel telur, meskipun jarak perjalanan spermanya dibikin lebih dekat), bedanya pada tindakan ini, sperma sudah 'dicuci' dulu di lab sebelum dimasukkan ke rahim istri menggunakan kateter oleh dokter. Istri juga sudah diberi obat stimulan minum pada hari 3-5 haid & sdh disuntik pemecah telur (kadang-kadang juga diberi suntikan Gonal F utk membantu memperbesar sel telur).
Kalau bayi tabung, banyak berurusan dgn suntikan Gonal F dll (tergantung kondisi masing-masing wanita) selama 8-14 hari berturut-turut. Setelah itu nanti ada tindakan opu (ovum pick up) di mana sel telur diambil & dipertemukan dgn sperma pasangan lalu dipertemukan di lab untuk dimasukkan kembali ke rahim istri setelah berbentuk embrio (tindakan ini biasa disebut ET : embrio transfer). Biasanya ada pengkategorian embrio dari setiap pasangan : poor, good, excelent. Bila good, proses ET dilakukan setelah 3 hari dipertemukan. Bila excelent, proses ET dilakukan 5 hari setelah dipertemukan. Bila embrio good & excelent sanggup bertahan, bisa dibekukan. Setelah 'kakak'nya lahir & bila pasutri pemilik embrio itu ingin promil kembali, tinggal dimasukkan embrio beku tadi, nama tindakannya FET (Frozen Embrio Transfer), jadi sudah tdk perlu melalui fase suntikan lagi, tinggal datang konsul, USG & bikin janji kapan tepatnya akan FET.
Soal pembekuan, sperma suami pun bisa dibekukan bila pasutri datang dari luar kota & suami tdk bisa berada di tempat saat dibutuhkan. Pemilihan jenis kelamin juga bisa dilakukan baik pada bayi tabung maupun insem. Khusus insem, untuk promil laki-laki, bergantung pada hasil 'cuci' sperma di bagian andrologi.
Semoga bisa membantu infonya.
 
  #4  
Old
atasno...
 
Posts: 4
 
Mau tanya....

Kalau suami saya mau membekukan spermanya. Di Jakarta klinik manakah yang bisa?
Suami saya ada rencana mau terapi testoterone dan HCG jadi takutnya bisa infertile. Spermanya mau dibekukan dulu sebelum mulai terapi.

Ibu2 ada rekomendasi juga klink yg melayani terapi testerone dan HCG?

Terima kasih
 
Silakan daftar untuk menulis pesan :-)


Topik yang mirip
Thread Thread Starter Forum Replies Post Terakhir
Inseminasi and Bayi Tabung -- Diskusi Umum 0
Persiapan bayi tabung setelah gagal inseminasi 3 x -- Diskusi Umum 5
Inseminasi dan bayi tabung -- Diskusi Umum 23
Bayi tabung atau inseminasi?? -- Diskusi Umum 2
inseminasi dan bayi tabung yg bagus di medan -- Diskusi Umum 7


Zona waktu GMT +7. Waktu saat ini adalah 14:55.


IbuHamil.com - Forum Informasi Kehamilan
Forum diskusi kehamilan dan komunitas ibu hamil terbesar di Indonesia
© 2025 IbuHamil.com