Forum Ibu Hamil dan Kehamilan Daftar di IbuHamil.com untuk ikutan diskusi seputar kehamilan

  Forum Ibu Hamil dan Kehamilan > Diskusi Seputar Kehamilan > Diskusi Umum

Selamat datang di IbuHamil.com, sebuah forum seputar kehamilan. Untuk bertanya atau diskusi dengan bumil lain, silakan bergabung dengan komunitas kami.
  #1  
Old
unixue...   TS 
 
Posts: 77
Default kopi & program kehamilan

Bunda, apakah konsumsi kopi berpengaruh saat kita sedang program hamil? Soalnya, saya suka konsumsi kopi malam hari, terlebih kalau badan sedang lelah karena pekerjaan. rasanya lebih segar dan tetep segar saat “proses produksi” . Apalagi suami, dia senang sekali dengan kopi. Tetapi, saya dan suami bukan perokok, terlebih mengkonsumsi alkohol. Kami hanya pecinta kopi saja. Kopi yg kami konsumsi pun bkn kopi instan, tapi kopi yg fresh (digiling saat dipesan).

Sebenarnya, saya sudah mendengar kalau kopi memang harus dikurangi pada ibu hamil krn akan berpengaruh pada janin. Nah, apakah itu berpengaruh juga sama yg masih program? Makasih, ditunggu bgt opininya.
 
Thread lain yang berhubungan:
  #2  
Old
baliyu...
 
Location: N-A
Posts: 4,524
 
Replying to: View Post
Bunda, apakah konsumsi kopi berpengaruh saat kita sedang program hamil? Soalnya, saya suka konsumsi kopi malam hari, terlebih kalau badan sedang lelah karena pekerjaan. rasanya lebih segar dan tetep segar saat “proses produksi” . Apalagi suami, dia senang sekali dengan kopi. Tetapi, saya dan suami bukan perokok, terlebih mengkonsumsi alkohol. Kami hanya pecinta kopi saja. Kopi yg kami konsumsi pun bkn kopi instan, tapi kopi yg fresh (digiling saat dipesan).

Sebenarnya, saya sudah mendengar kalau kopi memang harus dikurangi pada ibu hamil krn akan berpengaruh pada janin. Nah, apakah itu berpengaruh juga sama yg masih program? Makasih, ditunggu bgt opininya.

salam kenal bund,,, buat bunda aq bacain buku aq ya..
Kurangi minum kopi tuk program hamil (lok hamil mndingan dihindari aja bund)
Kopi dapat membuat wanita sulit hamil. karna stimulan kafein (instan ato fress) yg terkandung dalam kopi bisa merusak transportasi telur dari ovarim ke rahim..
minuman kopi mengandung cafein yg dapat menimbulkan penyakit darah tinggi,, kafein dapat melarutkan vitin,,misalny vit B6 n B12,, kafein juga dapat menurunkan prosuksi sperma,mempengaruhi gerakan sperma.. dan kemungkinan kelaian kromosom yg mmbuat janin tidak bisa berkembang..
secangkir kopi pada pagi hari bagus tuk peredaran sirkulasi darah,,sebaiknya secangkir kopi sehari....

aq uja doyan bgtz ma kopi n minuman bersoda bund,,,tpi berhubung skr uda hamil,,so stoop kopi,,,
padahal kadang uja peeengeeen bgtz...tpi demi dedek tercinta unyuk unyuk jadi puasa dlu dech....hehehe
 
  #3  
Old
MandaV...
 
Location: Depok
Posts: 1,005
 
Bunda.. Masalah kopi dan teh memang kadang jadi pertentangan bagi ibu hamil atau pun yg merencanakan kehamilan. Satu pihak menyatakan ibu hamil tetap dapat menikmati minuman kafein selama hamil tetapi dengan catatan tidak menkonsumsi berlebihan. Dan ada beberapa penelitian menemukan bahwa wanita yang mengkonsumsi 300 mg kafein atau lebih dalam sehari, mempunyai resiko tinggi untuk mengalami keguguran. Dan konsumsi kafein yang tinggi akan meningkatkan kemungkinan kelahiran premature atau berat badan lahir rendah. Tetapi langkah baiknya bagi ibu hamil untuk mengurangi konsumsi yang mengandung kafein (kopi, teh, soda, coklat atau kombinasinya). Dan satu hal terpenting mengapa sebaiknya menghindari atau mengurangi teh/ kopi, karena kafein mengandung phenol yang menyebabkan tubuh sulit untuk menyerap zat besi. Padahal kita tahu zat besi dibutuhkan tubuh apalagi selama kehamilan ini. Bagi yg sedang program hamil pun diharapkan mengurang konsumsi kafein, Kafein diklaim dapat menurunkan kesempatan wanita untuk hamil. Efek stimulan atau daya rangsang pada kafein menyebabkan perubahan kadar hormon yang pada gilirannya dapat mengganggu fertilitas. Nahhh.. Jadi baik yg hamil atau pun sedang program kehamilan, ada baiknya mengurangi bahkan menghindari konsumsi kafein.
 
Under The Protection Of Allah
Silakan daftar untuk menulis pesan :-)


Topik yang mirip
Thread Thread Starter Forum Replies Post Terakhir
minum kopi susu bahaya ga' yah? -- Diskusi Umum 2
program kehamilan gimana sih? -- Diskusi Umum 0
Cari Tukang Urut untuk program Kehamilan -- Diskusi Umum 78
Kopi untuk Ibu Hamil...??? -- Diskusi Umum 15
hexos, jahe, teh dan kopi -- Diskusi Umum 19


Zona waktu GMT +7. Waktu saat ini adalah 01:00.


IbuHamil.com - Forum Informasi Kehamilan
Forum diskusi kehamilan dan komunitas ibu hamil terbesar di Indonesia
© 2024 IbuHamil.com