Para ahli telah mengingatkan bahaya dari kebanyakan minum minuman manis. Minuman manis memang sudah dikenal menyebabkan diabetes tipe 2 dan obesitas.
Lantas, apa yang terjadi bila ibu hamil terlalu sering meminum minuman manis?
Temuan dalam
American Journal of Clinical Nutrition menunjukkan risiko kelahiran prematur mengancam para ibu hamil yang doyan minum minuman manis.
Dalam penelitiannya, para peneliti Jerman menemukan wanita yang meminum lebih dari satu minuman manis setiap hari dapat menaikkan risiko kelahiran sebelum waktunya sebesar 25 persen.
Sedangkan, wanita yang meminum minuman bersoda dengan pemanis buatan berisiko 11 persen lebih tinggi melahirkan prematur dibandingkan wanita yang tidak pernah meminum minuman manis.
Parahnya, risiko kelahiran prematur justru naik dua kali lipat pada wanita gemuk yang sedang hamil dan sering meminum minuman manis.
Banyak info" menarik lain. check sumber : Ibu Hamil dan Minuman Manis