Forum Ibu Hamil dan Kehamilan Daftar di IbuHamil.com untuk ikutan diskusi seputar kehamilan

  Kehamilan > IbuHamil.com > Kenalan Yuk!

Selamat datang di IbuHamil.com, sebuah forum seputar kehamilan. Untuk bertanya atau diskusi dengan bumil lain, silakan bergabung dengan komunitas kami.
  #1  
Old
Mommy ...   TS 
 
Posts: 1
Default Cek autoimun atau cek torch dulu ya ? ( setelah keguguran 2x )

Assalamualaikum wr. wb, semuaaa
Haii...saya MomYas newbie di platform sini...

sedikit bercerita bun,
saya adalah seorang penderita PCOS, menikah sudah hampir 5th (Juni depan) dan sampai sekarang masih belum teratur haid nya, pernah haid saya lancar setelah saya menurunkan BB sebanyak 10KG, mengkonsumsi metformin, profertil/lutheron/norelut semua obat promil mungkin sy sudah coba, setelah itu sy positif hamil di tahun 2020, tp di uk 8 week sy keguguran.
setelahnya saya sedih dan stress hingga BB saya naik drastis sebanyak 15kg, di tahun 2022 bulan Juli saya positif hamil lagi, tanpa mual muntah, tidak ngidam, dan makan apa saja masuk, tapi qadarullah masuk uk. 12 week saya dicoba lagi untuk kedua kalinya kehilangan calon buah hati saya, semenjak itu saya stop promil sana sini,
hingga akhirnya saya dan suami memutuskan untuk promil lagi di tahun ini, bertemu dengan obat2an lagi, tapi semua itu kami lakukan agar segera bisa menimang calon buah hati kami.

Oh iyaa, di promil kali ini saya punya niatan untuk cek lab TORCH karena masukan dari orang tua & tetangga saya (karena sy punya kucing, sy sih yakin aja kalau kucing saya sehat dan aman, saya cuman ngikutin masukan aja dari orang sekitar, di iyain aja ) tapi saat bertemu dengan dokter obsgyn, kok malah di sarankan untuk tes auto imun.. kira2 ada yg sudah pernah tes cek lab 22 nya ??? Share dongg bun
 
Silakan daftar untuk menulis pesan :-)


Topik yang mirip
Thread Thread Starter Forum Replies Post Terakhir
setelah keguguran langsung hamil tanpa mens dulu -- Ngobrol Apa Saja 10
setelah keguguran langsung hamil tanpa mens dulu -- Ngobrol Apa Saja 11
Bingung, Tes TORCH dulu apa minta Vaksin TORCH dulu? -- Diskusi Umum 5
hamil lagi setelah keguguran 2kali dan skrg terkena virus torch -- Kenalan Yuk! 2
Positif torch setelah 3x keguguran -- Ngobrol Apa Saja 41


Zona waktu GMT +7. Waktu saat ini adalah 06:58.


IbuHamil.com - Forum Informasi Kehamilan
Forum diskusi kehamilan dan komunitas ibu hamil terbesar di Indonesia
© 2024 IbuHamil.com