Hi... salam kenal bunda - bunda semuanya...
Saya mau curhat dan butuh masukan nih, tanggal 8 Agustus 2015, saya mengunjungi dokter kandungan saya ( sebelumnya saya diminta minum profertil, dan diminta balik kontrol pada tanggal tersebut).Setelah saya di usg transvaginal, ada penebalan dinding rahim dengan ukuran 10 mm, ( saya lupa mm atau cm ) trus oleh dokternya saya diminta minum utrogestan 100 mg selama 10 hari dan diminta balik lagi setelah obatnya habis. tepat 2 hari setelah obat habis, saya flek, dengan warna kehitaman, padahal jadwal haid saya seharusnya seminggu lagi. Dan flek tersebut masih ada sampai hari ini (saya keluar flek mulai tanggal 18 agustus 2015 ) walaupun fleknya tinggal dikit banget dan warnanya kecoklatan .Perut saya pun kram sampai tembus ke panggul/pinggang belakang, kaki saya ngilu dan pegal,pusing dan kadang kala mual di pagi hari.
Yang membuat saya bingung setelah di usg, kata dokternya saya nggak hamil.
Apakah ini efek utrogestan yang saya minum atau karena apa ya
Mohon sharenya ya bunda jika pernah mengalami atau punya cerita serta informasi mengenai hal ini ...
Sebelum dan sesudahnya saya ucapkan terima kasih ya Bunda