Forum Ibu Hamil dan Kehamilan Daftar di IbuHamil.com untuk ikutan diskusi seputar kehamilan

  Forum Ibu Hamil dan Kehamilan > Diskusi Seputar Kehamilan > Diskusi Umum

Selamat datang di IbuHamil.com, sebuah forum seputar kehamilan. Untuk bertanya atau diskusi dengan bumil lain, silakan bergabung dengan komunitas kami.
  #1  
Old
hsaumi...   TS 
 
Posts: 207
Default Cara menambah air ketuban dengan pocari sweat aman kah?

Assalamualaikum ibu ibu....
Saya baru aja pulang dari RS setelah diopname karena kadar air ketuban yang tinggal sedikit karena sebelumnya saya merasakan pipis saya seperti anyang2an yg saya kira ISK ternyata ketuban saya sedikit...selama di RS saya diberikan cairan infus sebanyak 4000 liter dan disarankan untuk banyak minum serta konsumsi pocari sweat oleh bidan....pertanyaan saya amankah saya konsumsi pocari? Berapa takaran yang bisa saya konsumsi dalam satu hari?
Saya juga lihat di google banyak yg menyarankan konsumsi kelapa hijau...apakah aman usia kandungan 20week mengkonsimsi kelapa hijau? terima kasih
 
Thread lain yang berhubungan:
Qaireen Salsabilla
  #2  
Old
sheldo...
 
Location: Nomaden
Posts: 2,450
 
Klo memang disarankan ya berarti aman bund.
Setau saya klo penyembuhan dan butuh cairan...pocari sweat memang bagus. Ya pokoknya jgn berlebihan. Tetap minum air putih juga
Klo kelapa hijau...jgn sering2. Ketika hamil muda malah tdk disarankankan. Saya dlu TM3 baru berani minum, itupun seminggu sekali.
 
  #3  
Old
meijin...
 
Posts: 1,394
 
bener kata bunda sheldon kelapa hijau mending kalau udah TM3 aja bun..

sekarang banyakin air putih, sayur dan buah. Terutama buah yg airnya banyak bun kayak pepaya, semangka, melon, dll. Makan buah pas pagi bun buat sarapan.

saya juga konsumsi air putih nga bs banyak banget paling 2lt sehari karena gampang banget berkemih. Tapi dengan makan buah plus sayur dibanyakin Puji Tuhan air ketuban cukup.

kalau pocari sih asal dokter saranin kemungkinan besar aman. saya dulu TM1 Juga minum karena susah bgt masuk air putih. Tapi minumnya ga banyak sih paling 300-400ml sehari

saran saya sih lebih banyak minum air putih dari pada pocarinya.. yah perbandingan 2:1 lah bun..
 
  #4  
Old
hsaumi...   TS 
 
Posts: 207
 
Terima kasih atas sarannya bunda...mohon doanya semoga si baby baik baik saja dan air ketuban cepat kembali normal...
 
Qaireen Salsabilla
Silakan daftar untuk menulis pesan :-)


Topik yang mirip
Thread Thread Starter Forum Replies Post Terakhir
Ibu hamil minum Pocari Sweat -- Diskusi Umum 27
"cara menambah volume air ketuban" -- Diskusi Umum 47
minum pocari sweat untuk bumil -- Ngobrol Apa Saja 3
pocari sweat -- Diskusi Umum 9
Cara Menambah Air Ketuban -- Diskusi Umum 14


Zona waktu GMT +7. Waktu saat ini adalah 00:30.


IbuHamil.com - Forum Informasi Kehamilan
Forum diskusi kehamilan dan komunitas ibu hamil terbesar di Indonesia
© 2024 IbuHamil.com