Bagi bunda yang saat ini sedang mengandung sang buah hati dan tentunya ingin tampil cantik dan mempesona, terkadang bunda membutuhkan krim wajah.
Nah sehubungan dengan hal tersebut, mungkin bunda bertanya-tanya apakah ibu hamil boleh memakai krim wajah. Ya, memang, kemunculan banyak produk kosmetik yang berupa krim tersebut terkadang memang tidak aman bagi ibu hamil.
Namun kali ini bunda tidak perlu khawatir karena di bawah ini ulasan mengenai tips dalam menentukan krim wajah yang aman bagi ibu hamil.
Teliti dan Perhatikanlah Komposisi Pada Krim Wajah.
Bunda harus teliti sebelum membeli krim wajah, karena banyak zat yang berbahaya yang nantinya bisa membahayakan sang bayi dan wajah Anda. Zat-zat berbahaya tersebut seperti diantaranya mercury, retinoid, dan hydroquinon.
Konsultasikan kepada Dokter Spesialis Kulit
Penting sekali bagi bunda untuk mengkonsultasikan kepada dokter spesialis kulit mengenai krim wajah yang bunda pakai tersebut aman atau tidak bagi bunda dan pastinya sang bayi.
Hal tersebut dapat membantu bunda untuk langkah penanganan perawatan selanjutnya.
Jangan Sering Mengganti Krim Wajah
Janganlah sering-sering mengganti krim wajah dari produk A, ke produk B, hingga ke produk C.
Dengan sering-seringnya bunda mengganti produk krim wajah, dapat menyebabkan iritasi pada wajah. Jadi, lebih berhati-hati untuk hal tersebut demi pencegahan terhadap iritasi wajah bunda.