Bagaimana cara menghilangkan mual saat hamil?
Mual saat hamil memang tidak enak, makan pun jadi tidak semangat. Untungnya, ada banyak cara mudah untuk menghilangkan mual saat hamil. Salah satunya dengan cara berikut ini.
Pagi hari
Bangun tidur lebih awal. Misalnya kalau Anda biasa bangun jam 7, sekarang cobalah untuk bangun sekitar jam 6.
Simpan camilan sehat di samping tempat tidur. So, ketika bangun, Anda bisa segera mengisi perut yang kosong.
Bangun dari tempat tidur perlahan-lahan.
Minum teh jahe atau air jahe.
Mendengarkan musik dengan headphone juga bisa menjadi cara menghilangkan mual saat hamil, terutama bagi yang sering berpergian dan mabuk darat. Musik bisa membantu menyeimbangkan mekanisme pendengaran yang halus dan sensitif di telinga bagian dalam.
Siang hari
Usahakan makan sedikit tapi sering agar perut tidak kosong dan minum air 1/2 jam sebelum atau sesudah makan.
Konsumsi makanan tinggi protein dan vitamin B, seperti kacang-kacangan.
Menghirup lemon atau menambahkan irisan lemon ke dalam teh untuk menghilangkan mual saat hamil.
Jangan lupa juga untuk minum air sepanjang hari agar terhindar dari dehidrasi selama masa kehamilan.
Istirahat yang cukup.
Jangan tidur siang setelah makan, karena bisa memperparah mual saat hamil.
Hindari makanan atau bau yang membuat mual bertambah
Hindari tempat-tempat yang panas.
Malam hari
Hindari makanan pedas, berminyak, berlemak, dan asam.
Tidur lebih awal. Jika kebetulan bangun di tengah malam, cobalah makan camilan sedikit.
Istirahat yang cukup penting bagi
Bumil agar tetap bertenaga selama menjalani aktivitas.
Cara alternatif yang dapat dicoba adalah menghirup aromaterapi atau mengikuti senam yoga khusus untuk ibu hamil. Meskipun aromaterapi dikatakan baik bagi sebagian
Bumil untuk mengatasi keluhan mual muntah, namun aroma yang terlalu tajam atau tidak Anda sukai justru dapat merangsang muntah. Yoga untuk ibu hamil dapat membantu relaksasi agar Anda merasa lebih nyaman sehingga keluhan mual muntah dapat berkurang.
Sumber: https://nurseberkarya.blogspot.com