Forum Ibu Hamil dan Kehamilan Daftar di IbuHamil.com untuk ikutan diskusi seputar kehamilan

  Forum Ibu Hamil dan Kehamilan > igha luphy u ii

Percakapan Antara igha luphy u ii dan ivanderutama
Showing Visitor Messages 1 to 10 of 12
  1. ivanderutama
    25 June 2015 13:10 - permalink
    ivanderutama
    1. Penebalan dinding rahim bisa normal atau abnormal. tergantung seberapa tebalnya dan pada saat kapan USG dilakukan. Tentnya kalau menebal abnormal pasti susah hamil.
    2. Semua obat bisa menimbulkan efek samping. Tapi regumen tidak menibulkan susah hamil karena hana digunakan untuk mengatur siklus mens.
    3. Saya tidak tahu karena tidak periksa bund.

    Semoga bisa membantu.
  2. igha luphy u ii
    24 June 2015 20:36 - permalink
    igha luphy u ii
    maaf dok mau tanya..kemarin kan saya telambat datang bulan selama 5mingguan..terus control ke dokter dan disarankan untuk usg..tapi kata dokter aku penebalan dinding rahim..dan di kasih obat regumen.setelah mengkonsumsi selama 6 hari akhirnya keluar darah sebesar jempol kaki dok..dan menstruasi menjadi 12 hari...yang mau saya tanyakan

    1.penebalan dinding ramin apakah berbahaya dok..??dan apakah bisa membuat sulit hamil/kemandulan??

    2.apakah obat regumen itu memiliki efek samping dok..??dan mensyruasi yang sepanjang itu apakah wajar dok..apa efeksamping dari obat tersebut dok

    3.dan apakah darah yang keluar itu pertanda saya keguguran apa darah kotor dok..??
    maap dok pertanyaannya banyak banget ..terimakasih
  3. igha luphy u ii
    23 August 2014 22:50 - permalink
    igha luphy u ii
    trims buat sarannya dok..
  4. ivanderutama
    23 August 2014 17:43 - permalink
    ivanderutama
    Nggak disarankan bund, karena diet OCD tidak berdasarkan data ilmiah yang cukup. Kurangi saja porsi karbohidrat anda 25%, dan stop ngemil serta makanan manis.
  5. igha luphy u ii
    23 August 2014 14:26 - permalink
    igha luphy u ii
    gitu ya dok..makasih buat sarannya dok..eh lupa dok kalau diet ocdnya dedy itu boleh gax sih dok..kalau nggak salah nggak boleh sarapan kan dok..
  6. ivanderutama
    22 August 2014 23:03 - permalink
    ivanderutama
    Dea Igha,
    Tidak boleh bund. Kalau mau turun berat badan, sebaiknya kurangi porsi makanan, stop ngemil dan stop akanan dan minuman manis.
  7. igha luphy u ii
    22 August 2014 20:48 - permalink
    igha luphy u ii
    dok mau tanya dok..kan saya lagi promil..boleh nggak dok kalau konsumsi obat diet..soalnya saya punya berat bdaan berlebih..tapi saya sudah kepingin hamil dok..sedangkan saya udah cari dimbah google katanya orang gemuk kurang bagus untuk mengandung..bagaimana solusi doktet..trims
  8. igha luphy u ii
    11 June 2014 21:57 - permalink
    igha luphy u ii
    gitu ya dok..makasih ya dok buat infonya..
  9. ivanderutama
    11 June 2014 15:52 - permalink
    ivanderutama
    USG biasa saja bund, kalau saya biasa akan coba USG dari perut dahulu, kalau tidak bisa baru dari bawah. Tapi kalau dari bawah, semua akan dipersiapkan sama bidan, jadi saya nggak ngintip-ngintip dan pasien lebih nyaman.
  10. igha luphy u ii
    11 June 2014 04:29 - permalink
    igha luphy u ii
    ia dok makasih infonya..oh ia dok klo usg buat awal kehamilan apa dok namanya..kurang tau soalnya..

Zona waktu GMT +7. Waktu saat ini adalah 18:49.


IbuHamil.com - Forum Informasi Kehamilan
Forum diskusi kehamilan dan komunitas ibu hamil terbesar di Indonesia
© 2024 IbuHamil.com