Bundas yg lg hamil.. Mau bagi2 info nih tentang artikel yang barusan saya baca,
:4. MENGGUNAKAN OBAT ANTINYAMUK
Penggunaan obat antinyamuk, baik dalam bentuk semprot, bakar, listrik maupun oles, tak ada yang aman bagi kesehatan. Obat antinyamuk mengandung bahan kimia aktif yang termasuk golongan pestisida, yang prinsipnya amat berbahaya. Salah satunya, bisa memicu kerusakan saraf. Obat antinyamuk semprot mengandung kerosene yang dapat menyebabkan kerusakan ginjal janin. Obat antinyamuk losion mengandung bahan yang korosif dan dapat diserap kulit sehingga bisa menjadi racun dalam tubuh. Maka itu, tak dianjurkan penggunaannya pada ibu hamil.
Jika ingin aman dari gigitan nyamuk, hilangkan sarangnya seperti rajin menguras, mengubur dan menutup benda agar tidak jadi sarang nyamuk; pakai kasa di setiap ventilasi rumah; pakai kelambu di tempat tidur; taruh tanaman pengusir nyamuk seperti zodia, serai, kayu putih, lavender, dan lainnya. Kalaupun ingin mengoleskan obat antinyamuk, gunakan saja dari tumbuhan alami seperti minyak kayu putih.
Source : 15 Boleh & Tidak Bagi Ibu Hamil | Hypno-birthing