Forum Ibu Hamil dan Kehamilan Daftar di IbuHamil.com untuk ikutan diskusi seputar kehamilan

  Forum Ibu Hamil dan Kehamilan > Diskusi Seputar Kehamilan > Diskusi Umum

Selamat datang di IbuHamil.com, sebuah forum seputar kehamilan. Untuk bertanya atau diskusi dengan bumil lain, silakan bergabung dengan komunitas kami.
  #1  
Old
dwi sa...   TS 
 
Posts: 4
Smile Medixon 4 mg

Dear Bunda bunda sekalian,

Apa Kabarnya?
Saya mau share nih, pasca keguguran 3 bulan yg lalu sekarang sy udah mulai promil kembali. Oleh Obgyn diberi obat untuk saya medixon 4 mg sedangkan untuk suami torrex capsule, nah ada yang tau gak Medixon 4 mg itu gunanya untuk apa ya?
Mohon infonya ya.
Terima Kasih.
 
Thread lain yang berhubungan:
  #2  
Old
cf4mir...
 
Location: Surabaya
Posts: 453
 
salam kenal ya bunda,

sy coba googling buat bunda untuk mencari infonya...
---------------
FARMAKOLOGI / CARA KERJA OBAT
Methylprednisolone adalah kortikosteroid turunan dari prednisolon yang mempunyai efek kerja dan penggunaan yang sama seperti senyawa induknya. Metilprednisolon tidak mempunyai aktivitas retensi natrium seperti kortikosteroid lainnya.
INDIKASI
Indikasi Medixon adalah untuk pengobatan gangguan fungsi adrenokortikal, penyakit kolagen, keadaan alergi dan peradangan pada kulit dan saluran pernapasan tertentu, penyakit hematologik, hiperkalsemia sehubungan dengan kanker.
DOSIS DAN CARA PEMBERIAN
Dosis Medixon :
  • Dosis dewasa : Dosis awal dari metilprednisolone dapat bermacam-macam dari 4-48 mg per hari, dosis tunggal atau terbagi, tergantung keadaan penyakit.
Diskusikan dengan dokter anda mengenai dosis Medixon baik untuk dewasa maupun anak-anak.
PERINGATAN DAN PERHATIAN
  • Medixon tidak dianjurkan diberikan pada wanita hamil dan menyusui, kecuali memang benar-benar dibutuhkan, dan bagi bayi yang lahir dari ibu yang ketika hamil menerima terapi kortikosteroid ini harus diperiksa kemungkinan adanya gejala hipoadrenalisme.
  • Pasien yang menerima terapi kortikosteroid dianjurkan tidak divaksinasi terhadap cacar air, juga imunisasi lain terutama yang mendapat dosis tinggi, untuk mencegah kemungkinan adanya komplikasi neurologi.
  • Tidak dianjurkan untuk bayi dan anak-anak, karena penggunaan jangka panjang dapat menghambat pertumbuhan dan perkembangan anak.
  • Jika kortikosteroid digunakan pada pasien dengan TBC laten atau tuberculin reactivity perlu dilakukan pengawasan yang teliti sebagai pengaktifan kembali penyakit yang dapat terjadi.
  • Ada peningkatan efek kortikosteroid pada pasien dengan hipotiroid dari sirosis.
  • Tidak dianjurkan penggunaan pada penderita ocular herpes simplex, karena kemungkinan terjadi perforasi kornea.
  • Pemakaian obat ini dapat menekan gejala-gejala klinis dari suatu penyakit infeksi.
  • Pemakaian jangka panjang dapat menurunkan daya tahan tubuh terhadap penyakit infeksi.
EFEK SAMPING
Efek samping kortikosteroid biasanya terlihat pada pemberian jangka panjang atau pemberian dalam dosis besar, misalnya gangguan elektrolit dan cairan tubuh, kelemahan otot, resistensi terhadap infeksi menurun, gangguan penyembuhan luka, meningkatnya tekanan darah, katarak, gangguan pertumbuhan pada anak-anak, insufisiensi kelenjar adrenal, cushing syndrome, osteoporosis, dan tukak lambung.
KONTRAINDIKASI
  • Infeksi jamur sistemik dan pasien yang hipersensitif.
  • Pemberian kortikosteroid yang lama merupakan kontraindikasi pada ulkus duodenum dan peptikum, osteoporosis berat, penderita dengan riwayat penyakit jiwa, dan herpes.
  • Pasien yang sedang diimunisasi.
-----------
sumber lain :



Medixon adalah salah satu obat golongan kortikosteroid. Kortikosteroid adalah hormon yang dihasilkan oleh korteks adrenal. Kortikosteroid banyak digunakan dalam pengobatan radang dan penyakit imunologik. obat-obat golongan kortikosteroid memiliki potensi efek terapi yang cukup ampuh dalam pengobatan berbagai penyakit seperti asma, lupus, rheumatoid arthritis, alergi, dan berbagai kasus inflamasi (peradangan) lainnya tetapi memiliki berbagai efek samping yang kurang baik, oleh karena itu sebelum menggunakan kortikosteroid terlebih bila ingin menggunakannya dalam jangka waktu lama dan dengan dosis tinggi sebaiknya dikonsultasikan terlebih dahulu dengan dokter anda. Demikian penjelasan dari saya, semoga dapat sedikit membantu. Terima kasih.


--------------
 
Get healthy lifestyle with Gluberry 4Jovem
Pin BB : D787 542F - Whatsapp : 083830 634050
website : http://www.4jovems.com/sore4jovem
Silakan daftar untuk menulis pesan :-)


Topik yang mirip:
Tools kehamilan:

Zona waktu GMT +7. Waktu saat ini adalah 20:55.


IbuHamil.com - Forum Informasi Kehamilan
Forum diskusi kehamilan dan komunitas ibu hamil terbesar di Indonesia
© 2024 IbuHamil.com