Boleh kok Bunda, malah bagus buat ibu hamil. Kan yoghurt salah satu makanan yg dibutuhkan ibu hamil. Manfaatnya sangat banyak untuk Bunda dan si janin. Yoghurt mengandung sejumlah zat gizi yang baik untuk menunjang proses kehamilan, terutama protein, kalsium, vitamin D, dan serat. Protein membantu proses pembentukan sel-sel tubuh janin, kalsium membantu proses pembentukan tulang dan gigi. Kandungan nutrisi didalam yoghurt dapat dikatakan lengkap, mulai dari protein, kalsium, vitamin B, magnesium, seng dan beberapa mikronutrien lain, dan ternyata seluruh nutrisi yang terdapat pada yoghurt memang dibutuhkan oleh janin yang masih dalam kandungan. Protein akan membuat tumbuh kembang janin menjadi lebih sempurna dan kalsium akan memperkuat tulang janin. Terlebih lagi vitaminnya akan diperlukan baik oleh Bunda maupun si dede. Selain itu kandungan probiotik dan kandungan serat dalam yoghurt akan menjaga usus Bunda agar dalam tetap keadaan baik, sehingga pencernaan pun lancar.