Forum Ibu Hamil dan Kehamilan Daftar di IbuHamil.com untuk ikutan diskusi seputar kehamilan

  Forum Ibu Hamil dan Kehamilan > Diskusi Seputar Kehamilan > Diskusi Umum

Selamat datang di IbuHamil.com, sebuah forum seputar kehamilan. Untuk bertanya atau diskusi dengan bumil lain, silakan bergabung dengan komunitas kami.
  #1  
Old
sansan...   TS 
 
Posts: 256
Default Promil: Makanan & minuman promil, aturan pakai, harga, manfaat, dll

Slamat siang bunda2 sayang.. Apa kabar bunda?

Saya sudah merangkum makanan & minuman promil, semoga berguna untuk kita semua yang sedang promil ya bund..

Kalau ada yang mau nambahin, silahkan ya bund, akan sangat berguna..

Kalau ada yg mau copas (copy paste/ambil rangkuman ini), silahkan ya bund..

Juga kalau sudah ada yg berhasil hamil dengan promil ini atau promil yg lain, share ya bund, mungkin saja kami yg sedang promil juga ikutan berhasil hamil hehe..
OK, here u are.. (maaf ya bund, ternyata setelah dipindahin ke sini dari excel hasilnya berantakan , semoga bunda2 bisa baca & ngerti)

NO. MAKANAN/MINUMAN HARGA (RP) CARA PAKAI DIMINUM OLEH KHASIAT WEBSITE
1 Natur E 400 I.U. (isi: 60 Softgels) 135,000 1 kapsul per hari, 1 jam setelah makan siang, sebelum haid sampai hamil 3 bulan Suami & Istri Untuk infertilitas / kesuburan wanita dan pria, meningkatkan produksi sperma Natural Vitamin E 400 IU (60) - Toko Suplemen Online | Toko Obat | Suplemen Murah)
2 Folavit 400 mcg (per butir) 839 1 butir per hari, 1 jam setelah makan siang, sebelum haid sampai hamil 3 bulan Istri "Asam folat isi dari obat tsb. Obat ini berfungsi utk mencegah defek neural tube / kecacatan pada janin, terutama pada sistem saraf
" fungsi vitamin folavit | MeetDoctor
3 Serbuk Pucuk Kurma Al Dhahabiyah (Datse Pollen) (isi: 15 gr) 35,000 Campurkan 1 botol serbuk kurma (15-20gr) ke dalam 1kg madu. Minum madu yang sudah dicampur dengan serbuk korma secara rutin 2x1 sendok makan (dianjurkan sebelum makan). Suami & Istri 1. Kemandulan suami istri Serbuk Kurma Al Dhahabiyah (kesuburan) - Distributor Herbal Online - Habatusauda Madu Sari Kurma Herbal
Untuk mendapatkan hasil yang sempurna, tambahkan madu dan susu sebelum berhubungan intim dengan cara berikut ini: 2. Menambah hormon laki2 dan menambah jumlah serta mengentalkan sperma
1. Ambil 1 sendok makan madu asli 100% murni alami.
2. Campurkan 1 sendok teh serbuk pucuk bunga kurma.
3. Aduk-aduk hingga rata selama ± 3 menit.
4. Masukan sedikit demi sedikit air hangat/ susu murni hangat sambil diaduk-aduk sampai benar-benar rata hingga jadi ramuan ± 30 ml.
5. Minumlah oleh pasutri 3 atau 4 jam sebelum hubungan suami istri.

3 Serbuk Pucuk Kurma Al Dhahabiyah (Datse Pollen) (isi: 15 gr) 58,500 sama dengan di atas Suami & Istri sama dengan di atas SERBUK KURMA AL ADHABIYAH Untuk Kesuburan Pria dan Wanita | SARANA MUSLIM STORE
4 Subur Max Samawi Herbal (isi: 50 kapsul) 72,000 1. 2 X 1 kapsul sehari pagi & sore (suami – istri) Suami & Istri 1. Menyuburkan kandungan SUBUR MAX Samawi (Herbal Kesuburan Untuk Pria dan Wanita) | SARANA MUSLIM STORE
2. Untuk suami, herbal Subur Max dikonsumsi bersamaan dengan 1 sdm madu 2. Meningkatkan kualitas sperma
3. Herbal Subur Max dikonsumsi setelah makan 3. Menormalkan siklus haid
4. Disarankan minum 1 gelas temulawak disiang harinya 4. Menyegarkan dan menyehatkan tubuh
5. Herbal Subur Max tidak untuk wanita haid. 5. Meningkatkan vitalitas
6. Hentikan mengkonsumsi Subur Max apabila telah positif hamil atau terlambat haid.
7. Pemakaian tidak melebihi dosis yang telah ditentukan.
8. Tidak diperbolehkan bagi istri untuk mengkonsumsi Subur Max 2 kapsul sekaligus.
9. Penderita tekanan darah rendah berat, sebelum mengkonsumsi Herbal Subur Max diharuskan menormalkan tekanan darahnya terlebih dahulu.
10. Makanan pantangan: Durian, Nanas, Vetsin, makan terlalu pedas, minuman bersoda
4 Subur Max Samawi Herbal (isi: 50 kapsul) 60,000 sama dengan di atas Suami & Istri sama dengan di atas Distributor Herbal Online - Habatusauda Madu Sari Kurma Herbal
5 Madu Penyubur Kandungan Al Wadey (isi: 200 gr) 35,000 1. 1-2 sendok makan 3 x sehari Suami & Istri Membantu menyuburkan rahim, memperbaiki metabolisme organ reproduksi Ramuan Madu Subur Kandungan Al Wadey Untuk Kesuburan Pasutri | SARANA MUSLIM STORE
2. Dianjurkan diminum menjelang tidur dan setelah bangun tidur.
3. Jangan melarutkan madu dalam air panas karena dapat merusak sebagian zat-zat penting yang terkandung di dalam madu. Dan simpanlah selalu dalam suhu ruangan.
5 Madu Penyubur Kandungan Al Wadey (isi: 200 gr) 30,000 sama dengan di atas Madu Penyubur Kandungan - Distributor Herbal Online - Habatusauda Madu Sari Kurma Herbal
6 Cheng Yun Wan (Infertility Pills) (isi: 150 pills) 39,500 Cheng Yun Wan sebaiknya diminum minimal 1-2 minggu sebelum haid bersih dengan dosis 3 x 10 kapsul perhari, karena khasiatnya baru akan mulai terasa minimal 2 minggu setelah Suami & Istri 1. Mengobati kemandulan pada wanita. Cheng Yun Wan (Infertility Pills)
pemakaian. Cheng Yun Wan dapat diminum kapan saja, baik saat haid maupun tidak. Untuk hasil maksimal sang suami juga boleh meminum Cheng Yun Wan bersamaan dengan sang istri 2. Mengobati kemandulan pada pria karena vitalitas sperma yang lemah
untuk meningkatkan vitalitas dan kualitas sel sperma. 3. Memperbaiki saluran ovum yang terhambat dan ovulasi terganggu.
Infertility Pills yang didasarkan pada pengobatan China yang sudah terkenal lama setelah bertahu - tahun melalui uji coba klinis berhasiat mengobati infertilitas dengan melancarkan
peredaran darah, menyehatkan dan menambah darah terutama bagi wanita, memperbaiki fungsi dan kesehatan ginjal yang berhubungan dengan kemampuan alat vital manusia.
Banyak Hasil penelitian yang membahas lebih detail pengaruh antara kesehatan ginjal dan proses reporduksi (sperma pada pria dan sel telur pada wanita). Jika anda ingin lebih mengerti
dapat baca disini : Overcome Infertility 73--What is Kidney Function In Traditional Chinese Medicine
Indikasi: Wanita : Tidak subur karena fungsi ovulasi yang terganggu dan saluran ovum terhambat, Pria : Tidak subur karena air mani tanpa sperma, sperma mati, sperma terlalu dikit, kualitas sperma yang buruk, sperma tidak normal
Dapat dikonsumsi wanita segala umur; Membantu meningkatkan kesuburan; Mengatasi Keputihan PMS, Nyeri Haid, Haid tidak teratur
7 "
Bai Feng Wan (Pak Fung Pills) isi 1" 69,500 Diminum dengan air hangat atau dicampurkan didalam sup ayam sesuai dengan dosis sebagai berikut : Suami & Istri Membantu menguatkan rahim, membantu meningkatkan kesuburan, menjaga stamina dan memperlancar peredaran darah, meningkatkan kesehatan, mengatasi keputihan, haid tidak teratur, PMS, nyeri saat haid Cheng Yun Wan (Infertility Pills)
1. Haid tidak teratur atau nyeri saat haid : Diminum sehari 1 pill selama 8 sampai dengan 10 hari sebelum dan sesudah haid (jangan pada saat haid) Indikasi: Dyscrasia (Haid tidak normal), Dizziness (pusing), Anaemia (Kekurangan darah), Weak Uterus (rahim lemah), Leucorrhoea (keputihan), Morning Sickness (mual dipagi hari).
2. Keputihan : Diminum sehari 1 Pill selama 30 hari berturut - turut
3. Sebagai penyubur : diminum sehari 1 pill sesudah haid bersih sampai dengan masa subur (Biasanya 5-7 hari / 5-7 kaleng)
4. Gangguan nutrisi setelah melahirkan : Diminum sehari 1 Pill selama beberapa hari (direkomendasikan diminum selama 20 hari setelah melahirkan dan sebaiknya dicampurkan dengan sup ayam)
5. Badan lemas : diminum sehari sekali selama 2 bulan berturut - turut untuk mengembalikan kesehatan
6. Untuk menjaga kesehatan dan kecantikan : diminum 2 - 3 kali dalam seminggu
Catatan : lapisan lilin tidak untuk dikonsumsi, dapat dibuka dengan dibelah menggunakan pisau atau dipencet hingga terbuka menggunakan ibu jari dan telunjuk.
Perhatian : 1. Jangan dikonsumsi pada saat demam, diare, dan lain sebagainya; 2. Pada saat mengkonsumsi obat ini dilarang makan, makanan mentah dan dingin; 3. Jangan diminum pada saat haid
4. Direkomendasikan untuk mengkonsumsi sayuran dan air putih pada saat mengkonsumsi obat ini

 
Thread lain yang berhubungan:
  #2  
Old
inurro...
 
Location: MAGELANG
Posts: 35
 
Infonya sngt bermanfaat trims
 
  #3  
Old
dhelsa...
 
Posts: 46
 
bacanya gak jelas bund,
bisa kirim email aja gak excel nya.
nhisaaja@gmail.com

thx ya bumj
 
  #4  
Old
chocho...
 
Posts: 249
 
terima kasiih info nya...
sangaad membantuu
 
  #5  
Old
desife...
 
Posts: 20
 
Bunda semua...

Untuk yang sedang berusaha hamil seperti saya ini kadang-kadang memang bikin stress, hingga banyak yang mencoba ini dan itu tanpa banyak pertimbangan lagi. Tapi saya sarankan tetap berhati-hati ya bun...

1. Dikatakan infertil/tidak subur itu jika sudah menikah dan melakukan hubungan suami-istri secara rutin (minimal 3x seminggu) selama 1 tahun tanpa perlindungan (kontrasepsi) dan ternyata tidak juga hamil. ATAU kalau usia sudah di atas 35 tahun, menikah dan melakukan hubungan suami istri secara rutin tanpa perlindungan selama 6 bulan dan tidak hamil. Kadang2 ada bunda di forum ini yang menikah baru 3 bulan tapi sudah ribut tidak subur.

2. Kalau terjadi seperti poin nomor 1, segera periksakan diri ke dokter spesialis kandungan/infertilitas. Dicek dulu bun apakah benar ada masalah dalam organ reproduksi atau tidak. Usahakan suami dan istri diperiksa agar ketahuan siapa yang bermasalah dan apa masalahnya. Masalah-masalah seperti tersumbatnya saluran telur atau perlengketan atau kista umumnya harus ditangani secara medis.

3. Kalau ternyata tidak ditemukan masalah yang berarti, artinya suami dan istri sama2 sehat dan tidak ada masalah kesuburan, kemungkinan memang belum waktunya saja bun... Mungkin masalah2 psikis seperti stress pekerjaan, kelelahan fisik, atau gaya hidup yang kurang sehat saja yang menjadi penghambat. Nah, untuk masalah-masalah seperti ini bunda bisa coba terapi dengan jus 3 diva, madu, serbuk pucuk kurma, vitamin E, asam folat, dll.. atau lakukan yoga untuk meningkatkan kesuburan, hypno-fertility, dll.

Saya juga mau tambahkan sedikit mengenai rangkuman bunda Sansanyan...

1. Folavit itu isinya adalah asam folat. Bukan obat tapi vitamin. Folavit hanyalah merek dagang. Konsumsi Asam Folat (Folic Acid) boleh merek apa saja, tidak harus Folavit. Boleh dikonsumsi setiap hari, baik yang sedang program hamil maupun yang tidak. Cara minumnya ya seperti minum vitamin atau suplemen lainnya... setelah makan.

2. Vitamin E. Natur-E, Ever-E, dll itu semua hanyalah merek dagang. Vitamin E dapat meningkatkan kesuburan bagi yang promil tapi juga sangat dibutuhkan tubuh untuk kesehatan secara umum. Vitamin E adalah vitamin yang larut dalam lemak. Oleh karena itu sebaiknya dikonsumsi setelah makan karena kalau tidak ada lemak vitamin E tidak dapat larut dan diserap tubuh. Catatan lain, Vitamin E adalah anti oksidan. tetapi dalam dosis tinggi seperi 250 atau 400IU dan tidak disertai dengan vitamin lainnya (dosis tunggal), vitamin E malah tidak baik efeknya karena malah akan menjadi oksidan. Oleh karena itu kalau Dokter Spesialis Gizi tidak akan menyarankan mengkonsumsi vitamin dalam bentuk tunggal dan dosis tinggi seperti itu. Lebih baik konsumsi "Multi Vitamin" yang di dalamnya terdapat berbagai macam vitamin dan mineral lengkap, dalam dosis cukup (tidak berlebihan), sesuai yang dibuituhkan oleh tubuh kita.

Pada intinya, organ reproduksi kita adalah bagian dari tubuh kita yang harus dijaga kesehatannya dalam rangka dapat berfungsi dengan normal dan optimal. Gaya hidup sehat seperti istirahat cukup, olah raga ringan dan teratur, tidak merokok dan minum minuman keras, serta cukup makan makanan yang bergizi lengkap dan seimbang.

Jika kita pikir makanan kita kurang baik gizinya, boleh kita tambahkan dengan multi-vitamin dan mineral yang komplit, dengan dosis cukup. Untuk yang promil bisa ditambah dengan asam folat.

Konsumsi vitamin-mineral harus secara rutin...bukan hanya menjelang masa subur atau sebelum haid. Konsumsi secara teratur setiap hari, selamanya.

Untuk menambah ihtiar kita, boleh ditambah dengan konsumsi madu, jus, sari kurma, serbuk kurma, royal jelly, dll... itu semua adalah tambahan nutrisi yang baik bagi kesehatan tubuh dan organ reproduksi kita.

Saya sendiri selama ini melupakan itu semua. Setelah cek ke dokter kami suami-istri sebetulnya tidak ada masalah serius, tetapi bolak-balik terapi di dokter belum berhasil juga. Baru dua bulan belakangan ini saya berpikir bahwa gaya hidup saya yang kurang sehat. Sebagai wanita pekerja tubuh dan pikiran saya terlalu lelah di kantor. Waktu luang yang sedikit mengakibatkan saya kurang memperhatikan kualitas makanan saya sehari-hari. goreng-gorengan, junk food... tinggi kalori tetapi rendah gizi. Oleh karena itu sejak sebulan belakangan ini saya coba sedikit perbaiki dengan konsumsi multi-vitamin dan asam folat, saya tambah dengan madu dan serbuk pucuk kurma. Saya juga minum susu persiapan kehamilan. Kalau sempat saya bikin jus yang terdiri dari tomat dan apel. perbanyak makan buah-buahan dan sayur. Kalau malam saya coba dengarkan Hypno-fertility untuk relaksasi. Hanya olah raga yang belum jalan. Lagi coba cari video yoga for fertility..mudah2an kalau dapat bisa segera dijalankan juga.

Berdoa yang banyak...mudah2an Allah mendengar doa kita semua ya bundaa..
 
  #6  
Old
shinta...
 
Posts: 5
 
Bunda desifebriansyah, trms se x infonya. Bund klo blh tau multivitamin merk apa yg bund konsumsi?
 
  #7  
Old
Elenbu...
 
Location: Tambun bekasi
Posts: 21
 
Amin. Semoga kita segera dapat tiket H ya bunda2
 
Silakan daftar untuk menulis pesan :-)


Topik yang mirip
Thread Thread Starter Forum Replies Post Terakhir
Mau share manfaat kunyit asam untuk promil -- Diskusi Umum 32
manfaat Alpukat & yg mesti dihindari saat sedang PromiL ! -- Ngobrol Apa Saja 0
Minuman instant ganggu promil ga ya bund...? -- Diskusi Umum 1
minuman kaya akan omega 3 buat bumil&ibu promil -- Area Promosi 0
Makanan & minuman untuk promil -- Diskusi Umum 9


Zona waktu GMT +7. Waktu saat ini adalah 11:27.


IbuHamil.com - Forum Informasi Kehamilan
Forum diskusi kehamilan dan komunitas ibu hamil terbesar di Indonesia
© 2025 IbuHamil.com