Hallo, bunda semua saya member baru disini mau tanya. saya kan terakhir mens bulan oktober tanggal 11 (hari mens terakhir) dan sampai sekarang belum dapat mens lagi. Biasanya kalo maju 3 hari dan mundur 3 hari (jadwal mens), bulan ini aku HB cuma 6x karena suamiku dan aku sama2 kerja, itupun cuma 1 (maaf) keluar di dalam..
Ke dokter kandungan pertama katanya sih rahimku lagi mekar (ada pembuahan) dan dokter kedua bilang baby ku udah ada sekitar usia 2 mgg. Tapi, aku seminggu penuh TP kok hasilnya beda-beda ya? kadang - kadang + tapi samar.. Aku sekarang konsumsi folavit (dari dokter), prenagen esensis masih lanjut, nafsu makan gak berubah, PD juga gak nyeri.. kira2 aku hamil atau gimana ya bun? Tolong kasih pendapatnya, makasih