Salam kenal buat semuanya, saya newbie baru nih..
Saya uda menikah selama 9 bulan dan baru hamil 7w. Awal saya priksa kehamilan pada usia 3w,cuma belum terlihat kantungnya dan saya merasakam perut mulas2 seperti mau mens. Kata dokter itu karna kandungan saya lemah. Dan saya diberi obat penguat yg dimasukkan lwt vagina.
Setelah 5w ketika di
usg trans v, terdapat pendarahan sekitar 10%, dan sudah terlihat kantung yg di dalam terdapatbspt bulatan kecil. Karena pendarahan tsb,saya diberi obat penguat kandungan lagi.
Setelah 7w, saya kembali di usg ternyata pendarahannya menjadi 30%. Sudah terdapat janin yg kecilll, hampir tak terlihat namun blm ada detak jantung. Menurut dokter harusnya uda ada detak jantung. Klo ampe 1 mnggu lagi blm ada, berati gak berkembang, dan hrs di gugurkan.
Setelah saya cari2 info, banyak yg pd usia 8w blm muncul detak janyung bahkan 12w baru muncul detak jantung. Apa iya janin saya gak bekembang?
Meskipun ada pendarahan ketika di usg, tapi alhamdulillah saya gak flek. Apakah ada yg punya pengalaman yg sama?
Terima kasih