Ada penjelasan ilmiah ny kok bun..
Jadi sebenarnya rambut kita itu punya dua fase, growth dan resting. Pada umumnya rambut kita berada di fase growth (pertumbuhan) normal, akan tetapi diwaktu kita sedang hamil faktor hormonal banyak mempengaruhi perubahan di tubuh sang Ibu. Dalam hal ini hormon menyebabkan pertumbuhan rambut yang jauh lebih cepat. Jadi terkadang sang Ibu mempunyai rambut yang lebih tebal dibandingkan biasanya. Tapi kondisi ini hanya sementara. Karena setelah tumbuh, rambut tersebut masuk ke fase resting yang disusul dengan shedding (perontokan) dan regrowth (tumbuh kembali).
Nah…masa perontokan ini sebenarnya sudah dimulai semenjak bayi kita lahir. Akan tetapi saat dimana rambut kita lebih banyak rontok biasanya dimulai pada saat bayi berusia 1-6 bulan dengan rata-rata mengalami diusia anak 3 bulan. Pada usia 3 bulan inilah *kalau kita perhatiin bener-bener* masa dimana si anak mulai sering main ludah. Dan pada saat ini juga bila kita memiliki rambut yang lebih tebal di masa kehamilan, atau rambut yang panjang maka akan mengalami kerontokan yang paling parah.
Fase ini seharusnya akan kembali normal ketika sang anak berusia 12 bulan. Jadi jika moms ada yang ngerasa masih juga ngalamin kerontokan dahsyat padahal sang anak sudah berusia lebih dari 12 bulan, sebaiknya diperiksakan saja.
Berdasarkan situs kellymom dan parentsdotcom, ada beberapa hal yang bisa kita lakukan untuk mengurangi kerontokan. Diantaranya:
Mencoba potongan rambut yang berbeda. Kalau rambutnya panjang sebaiknya di potong lebih pendek. Jangan takut berkreasi. Gak perlu harus pakai rambut model bob yang monoton. Ajak stylist untuk brain storming. Pasti nemu ide untuk mengakali model rambut pendek.
Jangan lupa gunakan conditioner atau leave–in setelah mencuci rambut.
Ganti kebiasaan membelah rambut. Jika biasa dibelah ke arah samping kanan, coba arah sebaliknya.
Gunakan ornamen rambut. Kayaknya yang satu ini perlu deh. Beli headband di mana ya yang bagus…??
Well…sekarang kan sudah jelas kenapa rambut new mom cenderung rontok di usia anak 3-6 bulan. Jadi gak perlu lagi deh percaya sama mitos-mitos orang jaman dulu. Tapi sebenernya kalau dipikir-pikir orang jaman dulu lumayan obserfativ ya. Buktinya mereka tahu kalau di usia segitu rambut ibunya pasti rontok. Cuman yang masih kurang dipahami sama mereka yaitu tadi…penjelasan secara ilmiahnya.