Replying to:
Selamat malam bun, saya baru saja melahirkan anak pertama laki-laki dan sekarang sudah memasuki hari ke 40, pertanyaannya kenapa ya sama masih keluar kayak sperti darah mati (warna merah kehitaman) tapi tidak banyak terkadang suka kuning kyak keputihan, itu kira-kira kenapa ya bun? Ada yang mengalami? Suami sudah menanyakan aja kapan bersih-bersih. |
menurut yg aku baca di internet sih bun jd darah nifas itu ada tahapannya gt, nah kl yg kuning gt itu udh masuk tahap akhir hhi aku jg awal2 sempet panik sih takutnya infeksi atau gmn gt krn kan kuning ya tp insyaallah itu masih normal bund .. gini yg aku dapet dr internet
Sisa darah yang masih ada di dalam rahim akan terus keluar setidaknya selama 2-6 minggu setelah persalinan. Dalam jangka waktu tersebut, darah nifas atau lokia akan mengalami perubahan dari hari ke hari:
Hari pertama, darah berwarna merah terang atau merah kecoklatan karena lokia mengandung cukup banyak darah.
Hari 2-6, darah nifas akan lebih berair dan berwarna cokelat tua atau merah muda.
Hari 7-10, warna darah sama atau menjadi cokelat muda atau merah muda.
Hari 11-14, warna darah sama atau semakin muda, ditambah adanya cairan berwarna putih atau putih kekuningan. Ini karena darah nifas kebanyakan terdiri dari sel darah putih lapisan rahim. Namun, jika Anda sudah mulai aktif, warna darah nifas mungkin akan menjadi lebih kemerahan dari sebelumnya.
Minggu 3-4, jika masih keluar, darah nifas akan berwarna lebih pucat atau putih krem.
Minggu 6, jumlah darah nifas yang keluar jadi semakin sedikit dan berwarna cokelat, merah muda, atau kuning krem.
Tapi kalo bunda ga yakin bunda cek aja ke dokter atau bidan