Forum Ibu Hamil dan Kehamilan Daftar di IbuHamil.com untuk ikutan diskusi seputar kehamilan

  Forum Ibu Hamil dan Kehamilan > Diskusi Seputar Kehamilan > Diskusi Umum

Selamat datang di IbuHamil.com, sebuah forum seputar kehamilan. Untuk bertanya atau diskusi dengan bumil lain, silakan bergabung dengan komunitas kami.
  #1  
Old
rsicah...   TS 
 
Location: rsi cahaya giri
Posts: 18
Default Bulan Keenam, Bunda Tetap Cantik dan Terawat yaa

• Periksa ke Dokter
Calon bunda mungkin merasa baik-baik saja, tapi jangan sampai melewatkan jadwal kontrol ya! Sebagian bunda sudah sangat menonjol perutnya di bulan ini, sementara lainnya masih hamil muda. Perbedaan itu dipengaruhi oleh bentuk tubuh, berat badan, kekuatan otot-otot dinding perut, ukuran janin dan jumlah janin, jadi tenanglah Bunda 
• Ujung Rambut ke Ujung Kaki
Trik Kosmetik untuk Calon Bunda
1. Waspada Bahan Kimia di kosmetika karena bisa membahayan kehamilan dan janin. Misalnya steroid dan merkuri di krim pemutih yang dapat meningkatkan risiko berat plasenta rendah dan mencetus kanker.
2. Pilih kosmetik berbahan dasar air atau alami yang terbukti lebih aman.
3. Konsultasikan kosmetik perawatan maupun dekoratif ke dokter kandungan Anda atau dokter kulit Anda dan gunakan yang terdaftar di Badan Pengawas Obat dan Makanan RI
• Gangguan Kulit
Terjadi akibat faktor fisiologis kehamilan. Tingkat keparahannya dipengaruhi oleh jenis kulit, faktor hormonal dan bakat ibu hamil. 3 Golongan Masalah Kulit selagi hamil adalah masalah akibat faktor hormonal antara lain jerawat, perubahan warna kulit dan jaringan sekitar kulit; kedua masalah yang sudah ada sejak sebelum hamil misalnya jamur dan eksim; dan ketiga adalah masalah yang baru terjadi saat hamil di antaranya munculnya stretchmark dan linea negra (garis kehamilan)
1. Jerawat
Penyebabnya produksi minyak tubuh berlebih akibat hormon androgen selama hamil meningkat. Kelebihan minyak bereaksi dengan kotoran dan bakteri. Lakukan pembersihan kulit dengan baik, mandi 2 kali sehari bersihkan wajah 3 kali sehari dan konsumi makanan bergizi seimbang. Hindari meraba dan memencet serta memakai obat jerawat sembarangan. Samarkan jerawat dengan concealer (alas bedak) dan kenakan rias tipis.
2. Topeng Kehamilan dan pigmentasi
Penyebabnya rangsangan melanocyte stimulating hormone yang kelewat aktif dari kelenjar endokrin di otak dan bisa semakin parah bila terpapar sinar matahari. Pigmentasi terjadi akibat meningkatnya hormon estrogen. Gunakan topi atau paying bila panas, pakai tabir surya. Samarkan dengan concealer.
3. Stretchmarks
Penyebab pertambahan berat badan dan membesarnya janin. Meningkatnya hormone kehamilan yang membuat kulit lebih tipis. Jaga kelembapan kulit perut serta bagian lainnya yang mengering dengan olesan pelembab. Oles krim anti-stretchmarks sejak awal dan konsultasikan dengan dokter. Kenakan baju longgar dari bahan yang menyerap keringat. Hindari kenaikan berat badan berlebihan dan menggaruk perut saat gatal.
4. Varises dan spider veins (jaring laba-laba)
Penyebab tidak normalnya peradaran darah dan melemahnya dinding pembuluh vena. Peningkatan hormon estrogen. Jaga kenaikan berat badan, sering ubah posisi tubuh saat beraktivitas.
5. Skin Tags
Penyebab perubahan hormon-hormon, tidak perlu diatasi dengan diutak-atik karena bisa berdarah dan terinfeksi. Umumnya hilang setelah melahirkan.

Semangat terus berpuasa ya Bunda.
Kami sajikan tips berpuasa bagi calon Bunda, tips menjaga kecantikan bagi ibu hamil, perkembangan janin terakhir, gerak-gerik janin dan masih banyak info bermanfaat lho
Selangkapnya bisa disimak di link berikut: Bulan Keenam Kehamilan: Bunda harus Tetap Cantik dan Terawat ~ RSI Cahaya Giri

Semoga bermanfaat bagi bunda
Kabar gembira bagi bunda dan calon bunda!
Telah dibuka Poliklinik Pagi
Spesialis Obgyn RSI Cahaya Giri dengan
dr. Nurlaella Iswan Nusi, Sp.OG
Setiap Rabu-Kamis
Pukul 09.00-11.00 WIB
 
Replying to:
RSI Cahaya Giri Gresik 0317915321 http://rsi-cahayagiri.net
Silakan daftar untuk menulis pesan :-)

Tags
dokter kandungan gresik, persalinan caesar, persalinan normal, rumah sakit gresik


Topik yang mirip
Thread Thread Starter Forum Replies Post Terakhir
agar tetap sexy dan cantik setelah melahirkan,untuk bunda. -- Ngobrol Apa Saja 0
mau tetap cantik pake oriflame -- Area Promosi 24
bunda harus tetap cantik ;) -- Area Promosi 0
buat bunda yg ingin tetap cantik -- Kenalan Yuk! 0
tetap eksis dgn tas2 cantik ^^ -- Area Promosi 0


Zona waktu GMT +7. Waktu saat ini adalah 23:48.


IbuHamil.com - Forum Informasi Kehamilan
Forum diskusi kehamilan dan komunitas ibu hamil terbesar di Indonesia
© 2025 IbuHamil.com